Kapolda Sumut Perintahkan Proses Hukum Bripka PK Oknum Polisi yang Memeras Wanita Pengemudi Motor
Jum'at, 12 November 2021 - 21:37 WIB
"Kalau ada anggota yang bersikap seperti itu tentunya sangat menciderai nama baik Kepolisian. Proses hukumnya tidak hanya displin dan kode etik saja tapi kalau cukup bukti pidananya juga akan kita proses," tegasnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa seorang oknum anggota Polri berinisial Bripka PK yang bertugas di SPKT Polsek Delitua melakukan pemerasan terhadap seorang wanita pengemudi sepeda motor di Jalan Dr Mansur, tepat di depan Masjid Istiqomah. Kamis (11/11/2021) sore.
Saat itu korban diminta oleh Bripka PK untuk menunjukkan surat kendaraan bermotor berupa SIM dan STNK. Namun korban mencurigai tindak-tanduk Bripka PK lantaran tak mau menunjukkan identitasnya sebagai anggota Polisi.
Selanjutnya terjadi perdebatan dan cekcok mulut hingga mengundang perhatian masyarakat dan pengguna jalan yang menuding Bripka PK sebagai polisi gadungan.
Akibatnya Bripka PK pun nyaris babak belur dihakimi warga. Beruntung anggota Opsnal Polsek Medan Sunggal segera mengamankannya ke Polsek Sunggal.
Sebelumnya diberitakan bahwa seorang oknum anggota Polri berinisial Bripka PK yang bertugas di SPKT Polsek Delitua melakukan pemerasan terhadap seorang wanita pengemudi sepeda motor di Jalan Dr Mansur, tepat di depan Masjid Istiqomah. Kamis (11/11/2021) sore.
Saat itu korban diminta oleh Bripka PK untuk menunjukkan surat kendaraan bermotor berupa SIM dan STNK. Namun korban mencurigai tindak-tanduk Bripka PK lantaran tak mau menunjukkan identitasnya sebagai anggota Polisi.
Selanjutnya terjadi perdebatan dan cekcok mulut hingga mengundang perhatian masyarakat dan pengguna jalan yang menuding Bripka PK sebagai polisi gadungan.
Akibatnya Bripka PK pun nyaris babak belur dihakimi warga. Beruntung anggota Opsnal Polsek Medan Sunggal segera mengamankannya ke Polsek Sunggal.
(shf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda