Data Pasien COVID-19 Tak Jelas, Tim Gugus COVID-19 Bulukumba Dikritik

Kamis, 04 Juni 2020 - 14:05 WIB
Sebelumnya, Pasien positif COVID-19 di Kabupaten Bulukumba, per Rabu, 3 Juni 2020, bertambah 2 kasus baru. Hal tersebut dapat dilihat dari sebaran info update perkembangan penanganan COVID-19 di Public Safety Center (PSC) Bulukumba sebagai pusat penanganan.

Informasi yang dihimpun, dua kasus baru ini bernomor 011 dan 012 yang tiba-tiba ditambahkan dalam update tanpa diumumkan atau pemberitahuan resmi dari Tim Gugus Penanganan Covid-19 Bulukumba yang mewakili pemerintah.

Lebih lanjut, kedua pasien tersebut, 011 merupakan warga kelurahan Tanete Kecamatan Bulukumpa dan 012 warga kelurahan Bintarore Kecamatan Ujung Bulu. Keduanya telah dirujuk ke kota Makassar untuk mendapatkan perawatan lanjutan.

Dengan demikian, positif COVID-19 di Bulukumba totalnya sudah 12 kasus. Sembuh 7 orang dan dirawat 5 orang. Sementara dari pantauan langkah pemerintah telah melakukan tracking awal dari 011 dan 012 ini. Tim Gugus COVID-19 Bulukumba telah melakukan screening dan pemeriksaan awal pada warga sekitar 011 dan 012 tinggal.
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content