Polres Tana Toraja Bagikan 10 Ribu Masker ke Masyarakat

Kamis, 18 Februari 2021 - 19:41 WIB
Kapolres Tana Toraja, AKBP Sarly Sollu membagikan masker kepada pengguna jalan, Kamis (28/2/2021). Foto: SINDOnews/Joni Lembang
TANA TORAJA - Jajaran Polres Tana Toraja melakukan aksi bagi-bagi masker dan hand sanitizer , Kamis (18/02/2021). Ada 10 ribu masker medis dan 1.000 hand sanitizer yang dibagikan.

Pembagian dilakukandi sejumlah tempat keramaian, seperti area perbankandan perguruan tinggi . Selain itu, pengguna kendaraan di jalan utama di dalam Kota Makale, rumah makan, dan pejalan kaki juga jadi sasaran pembagian masker dan hand sanitizer ini.



Pembagian masker dibagi dalam dua kelompok. Kelompok pertama dipimpin langsung Kapolres Tana Toraja , AKBP Sarly Sollu. Ia membagikan masker kepada warga dan nasabah bank, serta perguruan tinggi .

Sementara kelompok kedua, dipimpin Wakapolres Tana Toraja , Kompol Jacob Lobo. Ia melakukan pembagian masker di sepanjang jalan utama dalam Kota Makale, pelaku usaha, karyawan toko, pejalan kaki, pengendara sepeda motor, hingga pengemudi mobil.



Kapolres Tana Toraja , AKBP Sarly Sollu mengatakan, kegiatan bagi-bagi masker kembali dilakukan karena dianggap keberhasilan menekan penyebaran Covid-19 , karena mendorong masyarakat menerapkan protokol kesehatan .



"Kami tidak bosan-bosannya dan tidak akan capek untuk menggugah masyarakat untuk disiplin patuhi protokol kesehatan ," kata Kapolres.

Dia mengatakan, saat ini di Tana Toraja terjadi penurunan kasus positif Covid-19 . Sementara angka kesembuhan Covid-19 meningkat.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More