Tak Lama Dibuka, Pendaftar Kartu Pra-Kerja Membeludak

Senin, 13 April 2020 - 08:46 WIB
Kartu Pra-Kerja. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Antusiasme masyarakat dan para pekerja untuk mendapatkan Kartu Pra-Kerja begitu besar. Kondisi itu tak lepas dari situasi perekonomian saat ini yang terdampak pandemi corona.

Sejak dilakukan pembukaan pendaftaran bagi calon peserta program Kartu Pra-Kerja pada Sabtu 11 April 2020, tercatat ada lebih dari 1,1 juta visitors baru. Sementara, hingga hari Minggu 12 April 2020 pukul 16.00 WIB, data mencatat jumlah yang melakukan registrasi sebanyak 1.432.133.

Sementara pendaftar yang sudah melakukan verifikasi email sebanyak 1.063.028 (73,85%), yang sudah melalui verifikasi NIK sebanyak 624.090 (43,65%), dan yang sudah mengambil program pelatihan atau Join Batch sebanyak 77.834 (5,43%).

“Kami melihat antusiasme ini sebagai refleksi dari ekspektasi publik yang sangat tinggi terhadap program Kartu Pra-Kerja,” ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Senin (13/4/2020).

Untuk mengatasi membeludaknya pendaftar, pemerintah telah meningkatkan kemampuan server. Soalanya, pernah dalam satu menit, pendaftar yang masuk mencapai 80 ribu orang.
(hus)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More