Kaltim Beri Penghargaan ke Perusahaan yang Berhasil Terapkan K3 Zero Accident

Jum'at, 16 Agustus 2024 - 21:28 WIB
Pemprov Kaltim memberikan penghargaan penghargaan K3 dengan predikat Platinum kepada Pupuk Kaltim atas capaian zero accident. Foto/Ist
SAMARINDA - Pemprov Kaltim memberikan penghargaan kepada Pupuk Kaltim berupa penghargaan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) dengan predikat Platinum. Penghargaan diserahkan atas capaian Jam Kerja Aman (Zero Accident) serta Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV (P2HIV) .

Penghargaan diserahkan Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik kepada manajemen perusahaan.



Penghargaan ini menunjukkan komitmen dalam menerapkan aspek K3 dalam setiap aktivitas di lingkup bisnis perusahaan. Hal itu menjadi bagian fundamental perusahan untuk selalu memastikan keselamatan dan kesehatan kerja diterapkan maksimal.



Tercatat hingga Desember 2023 Pupuk Kaltim berhasil mengantongi 61 juta jam kerja aman tanpa kecelakaan. Sejumlah kebijakan dan strategi yang dilaksanakan juga memenuhi standar ISO 45001:2018 untuk meningkatkan kepercayaan konsumen di pasar nasional maupun global, didukung standar bertaraf internasional seperti IFA Protect and Sustain serta Responsible Care secara proaktif.

"Kami menyadari K3 bukan hanya soal kepatuhan terhadap regulasi, tetapi juga bentuk tanggung jawab bersama untuk saling melindungi dari risiko dalam bekerja," tutur VP K3 Pupuk Kaltim David Ronaldo Manik dalam keterangannya, Jumat (16/8/2024).

Melalui slogan 'Safety is Our Personality' pihaknya terus mendorong insan perusahan untuk meningkatkan budaya K3. Sekaligus berpartisipasi aktif dalam menekan potensi risiko di lingkungan kerja untuk kegiatan yang sifatnya unsafe action, unsafe condition maupun yang berpotensi menimbulkan nearmiss.



Upaya tersebut sebagai langkah aktif perusahaan melindungi pekerja atas keselamatan dan kesehatan.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content