Balai Ainun Jadi Pusat Kerajinan Limbah Kerang di Parepare

Minggu, 05 Juli 2020 - 14:24 WIB
loading...
Balai Ainun Jadi Pusat...
Ketua Dekranasda, Erna Rasyid Taufan, saat meninjau pisat cinderamata khas Parepare di gedung Balai Ainun, Parepare. Sindonews/Darwiaty Dalle
A A A
PAREPARE - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) yang juga Ketua PKK Parepare, memastikan kesiapan pusat oleh-oleh Parepare, yang ada di Balai Ainun Parepare.

Erna mengatakan, pihaknya bahkan telah melakukan peninjauan ke pusat kerajinan ole-ole khas Parepare tersebut, untuk memaksimalkan fungsi dan fasilitas, termasuk melakukan renovasi tata ruangan yang terletak di lantai dasar itu.



"Peninjauan untuk memastikan kesiapan pusat cinderamata sembari melakukan renovasi," ujarnya.

Tak hanya meninjau dan mengarahkan model renovasi yang diinginkan, Erna mengaku, pihaknya juga membawa sejumlah produk olahan kerang yang akan dipajang di pusat cinderamata oleh binaan Dekranasda Parepare.

"Setiap daerah memiliki ciri khas sendiri, dan Parepare memiliki Balai Ainun dengan barang-barang yang bernuansa kerang kerang sebagai unsur utamanya," papar Erna.

Sebagai desainer nasional yang didaulat sebagai Pembina di sejumlah Komunitas Desainer, seperti Komunitas Desainer Etnik Indonesia (KDEI), Erna menyulap pusat cinderamata dengan ciri khas kerajinan limbah kulit kerang.

Beraneka ragam olahan kulit kerang berestetika tinggi yang diperjualbelikan, seperti baju adat Bugis, Makassar, Toraja dengan balutan aksesoris kulit kerang, bros bertema huruf, kalung, lampu tidur, bingkai foto, dan jenis lainnya.

"Di Parepare, kami mencoba memadukan ke dalam fashion sesuai dengan dunia saya, dan alhamdulillah ternyata bisa dimodifikasi dan hasilnya memuaskan," tandasnya.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Buka Peluang Usaha,...
Buka Peluang Usaha, Kaum Muda Ganjar Gowa Pelatihan Membuat Suvenir
Belajar Membuat Card...
Belajar Membuat Card Holder, Milenial Yogyakarta Latih Kreativitas
Begini Cara Pemprov...
Begini Cara Pemprov Sulsel Kembalikan Kejayaan Sutra di Wilayahnya
Asmindo Emoh DIY Provinsi...
Asmindo Emoh DIY Provinsi Termiskin di Pulau Jawa
MNC Peduli Dukung Kerajinan...
MNC Peduli Dukung Kerajinan Berbasis Kearifan Lokal di Boyolali
Perajin Kowi di KBB...
Perajin Kowi di KBB Bertahan di Tengah Gempuran Teknologi Modern
Kisah Pria Difabel Malang...
Kisah Pria Difabel Malang Raup Jutaan Rupiah dari Mengolah Limbah Onderdil Motor
Kreasi Unik, Miniatur...
Kreasi Unik, Miniatur dari Bambu Batik Terkenal hingga Mancanegara
Gairahkan Pasar Mebel...
Gairahkan Pasar Mebel dan Kerajian, Sleman Gelar Pameran Jogja Recovery Market 2021
Rekomendasi
Semangat Saleh Husin...
Semangat Saleh Husin dan Kawan-kawan Berbagi Takjil di Bulan Ramadan
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
Daftar Presiden Rusia...
Daftar Presiden Rusia Sepanjang Sejarah, Baru 3 Orang dan Putin Terlama
Berita Terkini
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
12 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
29 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
33 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
39 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved