Kontak Langsung dengan Pasien Positif, 21 Warga Blitar Jalani Swab Test

Selasa, 30 Juni 2020 - 18:52 WIB
loading...
Kontak Langsung dengan...
Sebanyak 21 warga Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar, menunggu hasil swab test COVID-19. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
BLITAR - Sebanyak 21 warga Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar, menunggu hasil swab test COVID-19 . Sebanyak 9 orang di antaranya merupakan warga Kelurahan Bendo dan selebihnya warga Kelurahan Kepanjen Lor.

"Pada hari ini (30/6) dilakukan pengambilan swab yang akan dikirim ke BBLK Surabaya, "ujar Muhammad Muchlis, Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Blitar dalam keterangan rilisnya Selasa (30/6/2020).

Saat ini, ke 21 orang tersebut menjalani karantina mandiri. Mereka yang dirapid dan di swab test, kata Muchlis, terindentifikasi pernah berkontak erat dengan pasien positif COVID-19. "Mereka tidak mengalami gejala COVID-19, "terang Muhammad Muchlis. (Baca juga: Jual LC untuk Layanan Esek-esek di Room Karaoke, Waitress R3 Kafe Tersangka )

Sementara, pada hari ini ada tambahan satu kasus positif COVID-19 di Kota Blitar. Laki laki berusia 34 tahun tersebut merupakan warga Kecamatan Kepanjen Kidul.

Pasien yang diisolasi di rumah sakit rujukan tersebut berstatus sebagai Orang Tanpa Gejala (OTG). "Pada 26 Juni dilakukan swab test. Tanggal 29 Juni hasil keluar terkonfirmasi positif COVID-19, "kata Muhammad Muchlis.

Sementara, dengan tambahan pasien positif baru ini, jumlah kasus positif COVID-19 di Kota Blitar pada 30 Juni 2020 meningkat menjadi 9 kasus. Perinciannya, 6 orang sembuh dan 3 orang dirawat. (Baca juga: Rapid Test di Pasar Hewan Rembang, Tiga Orang Reaktif )

Sedangkan jumlah Pasien dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 9 orang, dengan perincian 6 orang selesai pengawasan dan 3 orang meninggal dunia.

Sementara, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 214 orang. Perinciannya, selesai dipantau 210 orang, selesai dipantau 2 orang dan selesai dipantau 2 orang.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Warga Bandung Terkonfirmasi...
Warga Bandung Terkonfirmasi Covid-19 Varian XBB, Dinkes Sebut Pasien Sudah Sembuh
2 Tahun Tak Liburan,...
2 Tahun Tak Liburan, Warga Bandung Serbu Travel Fair Buru Paket Wisata ke Luar Negeri
Waspada! Kasus COVID-19...
Waspada! Kasus COVID-19 di Kabupaten Bandung Barat Merangkak Naik
OJK Terima 261 Pengaduan...
OJK Terima 261 Pengaduan dari Nasabah Jasa Keuangan di Sumut
Rekor Terendah Sepanjang...
Rekor Terendah Sepanjang Pandemi, Tambahan Kasus COVID-19 di Bali Hanya 8 Orang
Pastikan PTM Aman, Ini...
Pastikan PTM Aman, Ini yang Dilakukan Pemerintah Hadapi Hepatitis Akut
Asyik, Terbang Liburan...
Asyik, Terbang Liburan ke Bali Tidak Pakai Swab PCR dan Antigen
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, 1.243 Personel Polda Jateng Jalani Tes Swab
Kepulauan Anambas Satu-satunya...
Kepulauan Anambas Satu-satunya Zona Hijau COVID-19 di Kepri
Rekomendasi
9 Produk Pangan Ini...
9 Produk Pangan Ini Mengandung Unsur Babi, 7 Sudah Kantongi Sertifikat Halal
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
2 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
3 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
3 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
4 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
6 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
6 jam yang lalu
Infografis
Rusia Harus Siap Bentrokan...
Rusia Harus Siap Bentrokan Langsung dengan NATO 10 Tahun Lagi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved