352 Mahasiswa se-Indonesia Laksanakan KKN di Kabupaten Gowa

Jum'at, 05 Agustus 2022 - 11:36 WIB
loading...
A A A
Sementara Wakil Rektor (WR) 1 Unismuh Makassar, Dr Abd Rakhim Nanda menjelaskan, kegiatan KKN ini merupakan salah satu cara Muhammadiyah untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dalam bentuk pengabdian yang diwakili oleh perguruan tingginya.

"Tahun ini Unismuh Makassar jadi tuan rumah karena jumlahnya masih terbatas, berdasarkan hasil audiens kita dengan Bupati Maros, Bupati Takalar, dan Gowa pada 4 bulan lalu, maka jadilah Gowa, Takalar dan Maros menjadi tuan rumah tahun ini," katanya.



Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan di lapangan nanti yang dilakukan oleh mahasiswa akan melibatkan masyarakat yang akan di dampingi oleh Dosen Pendamping Lapangan (DPL).

"Saya mengingatkan kepada Dosen DPL, tugasnya adalah melanjutkan sebuah karya pengabdian masyarakat dimana manfaatnya akan bermanfaat bagi kesejahteraan desa dimana anak KKN ini ditempatkan, dan juga manfaatnya bagi kampus tentunya bapak-ibu akan menambahkan karya ilmiah di kampusnya masing-masing," jelasnya.

Penerimaan mahasiswa KKN MAs ini ditandai dengan penyerahan daftar nama dari Ketua Panitia Lokal KKN MAs kepada Sekda Gowa.

(agn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2205 seconds (0.1#10.140)