ASN Pemkot Parepare Terpilih jadi Informan Ahli Komisi Informasi Sulsel

Kamis, 31 Maret 2022 - 20:00 WIB
loading...
ASN Pemkot Parepare...
La Ode Bersama Ketua Komisi Informasi Sulsel, Pahir Halim dalam kegiatan wawancara rekrutmen Informan Ahli Daerah, di Kantor Gubernur Sulsel beberapa waktu lalu. Foto: Sindonews/Darwiaty Dalle
A A A
PAREPARE - Salah satu ASN Pemkot Parepare La Ode Arwah Rahman, terpilih sebagai informan ahli Komisi Informasi (KI).

Hal tersebut berdasarkan Keputusan Komisi Informasi Pusat Nomor 03/KEP/KIP/III/2022. KI Pusat merilis nama-nama Informan Ahli untuk Kegiatan Indeks Keterbukaan Informasi Publik (IKIP) Tahun 2022, Kamis (31/03/2022).

La Ode sendiri mewakili unsur pemerintah untuk KI Provinsi Sulawesi Selatan . Keputusan ini ditandangani langsung oleh Ketua KI Pusat, Gede Narayana.



Ketua Komisi Informasi Sulawesi Selatan, Pahir Halim, menjelaskan, nantinya para Informan Ahli akan memberikan penilaian dalam kegiatan wawancara yang dilakukan oleh kelompok kerja daerah dan diskusi kelompok terfokus, dalam rangka penyelenggaraan IKIP tahun 2022.

“Kesembilan Informan Ahli ini, telah melalui tahapan proses wawancara yang dilakukan KI Sulsel beberapa waktu lalu. Mereka bertugas memberikan penilaian terhadap implementasi UU Nomor 14 Tahun 2008 dalam kegiatan wawancara Kelompok Kerja Daerah,” papar Pahir.

La Ode sendiri yang kini mejabat Kepala Bidang Penempatan dan Pelatihan Ketenagakerjaan direkomendasikan oleh KI Sulsel karena dinilai memiliki pengetahuan dan pengalaman yang cukup di bidang keterbukaan Informasi Publik.

Sebelumnya, La Ode adalah Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Parepare yang mengelola PPID Pemerintah Kota Parepare. Tahun 2020 lalu PPID Pemerintah Kota Parepare berhasil terpilih sebagai juara pertama pada kegiatan pemeringkatan badan publik yang dilaksanakan oleh KI Sulsel.

Terpisah, La Ode berharap, keberadaan dirinya di jajaran Informan Ahli Sulsel pada ajang IKIP tahun 2022 semakin mendorong keterbukaan informasi publik di Sulawesi Selatan, yang dari tahun ke tahun terus menunjukkan tren peningkatan menggembirakan.



Program IKIP kata La Ode, merupakan program prioritas nasional untuk mengukur sejauhmana implementasi Undang-Undang 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik di 34 provinsi se-Indonesia.

“Program ini tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2020 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024,” tandas La Ode.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rakornas Komisi Informasi...
Rakornas Komisi Informasi ke-15, Komitmen Kawal Indonesia Indonesia Emas 2045
Sejoli Pelaku Mesum...
Sejoli Pelaku Mesum di Masjid Terapung BJ Habibie di Parepare Serahkan Diri
Disambangi Komisi Informasi,...
Disambangi Komisi Informasi, Perindo Sulsel Siap Jalani Monev Badan Publik
DPW Perindo Sulsel Siap...
DPW Perindo Sulsel Siap Dukung Keterbukaan Informasi Publik
Baru Dua Hari Dilantik,...
Baru Dua Hari Dilantik, Anggota Komisioner KIP Jambi Meninggal saat Salat Jumat
Status Banten sebagai...
Status Banten sebagai Badan Publik Informatif Rancu, KI Pusat Digugat ke PTUN
Ketua TP PKK Parepare...
Ketua TP PKK Parepare Terima Audiensi 20 Finalis Duta Pariwisata
Parepare Dilirik Jadi...
Parepare Dilirik Jadi Tuan Rumah Olahraga Regional dan Nasional
Lantik Lima Anggota...
Lantik Lima Anggota KIA, Gubernur Minta Kinerja Lembaga Publik Harus Lebih Transparan
Rekomendasi
Hadis tentang Tulang...
Hadis tentang Tulang Rusuk Wanita Beserta Penjelasannya
Wakil Ketua TPUA Ungkap...
Wakil Ketua TPUA Ungkap Detik-detik Bertamu ke Rumah Jokowi di Solo
Riwayat Kasus Narkoba...
Riwayat Kasus Narkoba Fachri Albar, 2007 Masuk DPO hingga Menyerahkan Diri
Berita Terkini
Tiru Prabowo, Wali Kota...
Tiru Prabowo, Wali Kota Jambi Akan Gelar Retreat Ketua RT Hasil Pilkate Serentak
18 menit yang lalu
Kisah Ken Arok, Remaja...
Kisah Ken Arok, Remaja Gemar Berjudi yang Miliki Keistimewaan dan Bisa Pancarkan Cahaya
34 menit yang lalu
Soal Pajak BBM 10% di...
Soal Pajak BBM 10% di Jakarta, Pramono: Masih Pembahasan, Belum Berlaku
47 menit yang lalu
Baznas RI Gelar Pemeriksaan...
Baznas RI Gelar Pemeriksaan Mata dan Vaksinasi Influenza Gratis Bagi Ratusan Mustahik
1 jam yang lalu
44 Korban Penahanan...
44 Korban Penahanan Ijazah oleh UD Sentosa Seal Lapor ke Polda Jatim
1 jam yang lalu
Pramono Bakal Rekrut...
Pramono Bakal Rekrut 1.100 PPSU dan 1.000 Petugas Damkar Tahun Ini, Begini Daftarnya
1 jam yang lalu
Infografis
Gunung Berapi Bawah...
Gunung Berapi Bawah Laut Jadi Ancaman AS setelah Kebakaran Hutan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved