Peringatan Konferensi Asia Afrika Bandung, Momen Kebangkitan Pasca Pandemi

Minggu, 27 Februari 2022 - 15:37 WIB
loading...
Peringatan Konferensi...
Kota Bandung siap menyambut peringatan Konferensi Asia Afrika ke-67 yang puncaknya pada April 2022 mendatang. (Ist)
A A A
BANDUNG - Kota Bandung siap menyambut peringatan Konferensi Asia Afrika ke-67 yang puncaknya pada April 2022 mendatang. Rangkaian peringatan konferensi Asia Afrika diharapkan menjadi momen kebangkitan pasca pandemi.

Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kenny Dewi Kaniasari, pada April akan menjadi momen istimewa bagi Kota Bandung sebagai tuan rumah Konferensi Asia Afrika. “Insya Allah kegiatan ini jadi energi positif untuk Museum KAA dan Kota Bandung untuk bangkit dari pandemi,” ucapnya.

Terkait Asia Africa Festival, acara tahunan sejak 2015 ini akan dilaksanakan dengan tetap memperhatikan perkembangan kondisi terkait pandemi COVID-19.

Pada kesempatan tersebut, Kenny mengungkapkan, saat ini pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Bandung terus berjuang dan melakukan sejumlah pemulihan dari dampak pandemi.

“Tahun 2022 Asia Africa Festival akan digelar dengan membawa semangat dan solidaritas bangsa Asia dan Afrika. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, termasuk Museum KAA yang terus memajukan pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Bandung,” pesannya.

Sementara itu, Kepala Museum Konferensi Asia Afrika, Dahlia Kusuma Dewi memaparkan tema Konferensi Asia Afrika ke-67 tahun 2022. KAA tahun 2022 mengusung tema Pulih Bersama Bangkit Perkasa (Recover Together, Recover Stronger).

Tema ini hadir sebagai pengenalan kepada publik tentang peringatan KAA sekaligus komitmen dari Museum KAA dalam mengemban visi untuk melestarikan nilai-nilai KAA yang bersumber dari Dasasila Bandung hasil kesepakatan para pemimpin Asia dan Afrika pada 1955 silam di Kota Bandung.

“Kami ingin menyatukan visi misi KAA. Tema KAA tahun ini Pulih Bersama Bangkit Perkasa, mengusung semangat pulih dari pandemi COVID-19,” terangnya.

Baca: Polemik Toa Masjid, Begini Pernyataan Majelis Permusyawaratan Ulama Aceh.

Sebagai catatan, waktu penting terkait perayaan KAA itu jatuh pada April. DI saat itu akan diselenggarakan pengibaran 109 bendera negara peserta KAA dan bendera PBB, jamuan teh petang bersama saksi sejarah KAA.

Termasuk peluncuran prangko peringatan 67 tahun KAA, peluncuran komik dan maskot KAA, dan konser sahabat Museum KAA. Baca Juga: Geger, Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Rumah Sakit di Enrekang.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Mengenal Masjid Salman...
Mengenal Masjid Salman Rasidi di Soreang Bandung, Desain Unik Menyerupai Lumbung Padi
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Viral Penampakan Mobil...
Viral Penampakan Mobil Nyemplung ke Sungai Citarik Gegara Gagal Parkir
PN Bandung Tolak Praperadilan...
PN Bandung Tolak Praperadilan Pimpinan YMT Kebun Binatang Bandung
Kasus Penyiksaan Kucing...
Kasus Penyiksaan Kucing di Bandung, Miss Earth 2019: Presiden Kita Sangat Peduli Hewan
Keji, Pria di Bandung...
Keji, Pria di Bandung Tembak Kucing Pakai Air Softgun hingga Mati
Trans Metro Pasundan...
Trans Metro Pasundan Berubah Nama Jadi Metro Trans Jabar, Beroperasi 8 Koridor di Kabupaten Bandung
Rekomendasi
Jet Tempur Rusia Masuk...
Jet Tempur Rusia Masuk ke Zona Identifikasi Pertahanan Udara Korea Selatan
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
Hubungan AS dan Israel...
Hubungan AS dan Israel Sedang Memburuk, Berikut 4 Penyebabnya
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
3 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
4 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
5 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
5 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
7 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
9 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved