Ratusan Siswa di Gowa Ikuti Pemeriksaan Mulut dan Gigi

Rabu, 16 Februari 2022 - 16:55 WIB
loading...
Ratusan Siswa di Gowa...
Wabup Gowa Abd Rauf Malaganni menghadiri bakti sosial PDGI Sulsel berupa penyuluhan kesehatan gigi dan mulut, serta pemeriksaan dan tindakan intervensi yang bersifat ringan. Foto: Dok Pemkab Gowa
A A A
GOWA - Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Wilayah Sulawesi Selatan dan Barat bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menggelar bakti sosial berupa pemeriksaan mulut dan gigi , Rabu (16/2/2022). Kegiatan itu diikuti 375 siswa kelas VII SMPN 4 Sungguminasa

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun PDGI yang ke-72 ini, berupa penyuluhan kesehatan gigi dan mulut , serta pemeriksaan dan tindakan intervensi yang bersifat ringan.

Pembukaan yang berlangsung di Lapangan Upacara RTH Syekh Yusuf Discovery ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni.

Baca Juga: Wabup Gowa Harap Prajurit Kodam Teladani Sultan Hasanuddin

"Tubuh yang sehat merupakan salah satu faktor penting untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Tetapi bukan hanya kesehatan tubuh saja yang penting untuk dijaga. Kesehatan gigi dan mulut juga wajib diperhatikan pada anak-anak maupun orang dewasa," ujar Karaeng Kio-sapaan akrabnya.

Menurutnya, mulut merupakan pintu gerbang masuknya bakteri atau kuman. Kesehatan gigi dan mulut seringkali tidak menjadi prioritas sebagian orang, padahal kesehatan gigi dan mulut dapat mempengaruhi kualitas hidup, baik kesehatan umum maupun kehidupan sosial.

"Pada tahun 2018 Kementerian Kesehatan telah melakukan riset kesehatan dasar (riskesdas) dengan hasil proporsi masalah gigi dan mulut di Indonesia masih tergolong besar dengan tingkat persentase sebesar 57,6%. Hal ini perlu menjadi perhatian semua pihak," terangnya.

Wakil Bupati Gowa dua periode ini juga menyampaikan bahwa di wilayahnya telah dilakukan pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut bagi anak sekolah yang dilakukan oleh dokter gigi yang bertugas di Puskesmas dan tergabung dalam tim Penjaringan anak sekolah dengan sasaran siswa dari TK hingga SMA yang dilaksanakan sekali dalam setahun.

"Dengan kegiatan ini, diharapkan ada peningkatan kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Semoga kita semua senantiasa mendapat bimbingan dan perlindungan dari Allah dan segala amal perbuatan kita bernilai ibadah di sisi-Nya," pungkasnya.

Ditemui pada kesempatan yang sama, Ketua PDGI Sulselbar, Asdar Gani, menerangkan kegiatan ini adalah bentuk pengabdian masyarakat yang rutin dilakukan oleh PDGI sebagai kewajiban profesi untuk merespons masalah kesehatan gigi dan mulut yang ada di Indonesia.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2981 seconds (0.1#10.140)