Semeru Meletus di Sabtu Wage, Warga Supiturang Berhamburan Mengungsi ke Sekolah

Sabtu, 04 Desember 2021 - 16:40 WIB
loading...
Semeru Meletus di Sabtu...
Gunung Semeru erupsi, Sabtu (4/12/20210. Abu vulkanik bercampur asap hitam, meluncur ke permukiman hingga membuat warga panik. Foto/Ist.
A A A
LUMAJANG - Warga Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, lari berhamburan menyelamatkan diri, setelah Gunung Semeru tiba-tiba meletus dan mengeluarkan asap tebal bercampur abu vulkanik.



Kepala Resort Ranu Darungan, Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Toni Artaka mengatakan, warga Dusun Sumbersari (Kamar A), Desa Supiturang, mengungsi ke SDN Negeri Supiturang 4.



"Letusannya lebih besar dari tahun lalu. Selain warga Desa Supiturang, warga Desa Oro-oro Ombo, Kecamatan Pronojiwo, juga mengungsi. Semoga tidak ada korban jiwa," ujar Artaka, Sabtu (4/12/2021).
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1880 seconds (0.1#10.140)