Terpukau Patung Yesus Tertinggi Dunia, Sandiaga Uno Janji Bawa Toraja ke Kongres Internasional

Senin, 22 November 2021 - 15:52 WIB
loading...
Terpukau Patung Yesus...
Sandiaga Uno terpukau dengan patung Yesus tertinggi di dunia. Foto: Jufri/SINDOTV
A A A
TANA TORAJA - Kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno ke objek wisata religi patung Yesus Memberkati, diwarnai hujan deras.

Dalam kunjungan itu, Sandiaga mengaku kagum akan keindahan alam Tana Toraja yang ada diobjek wisata patung Yesus tertinggi di dunia.

Usai mengunjungi Desa Wisata Kole Sawangan di Kecamatan Malimbong Balepe, tercatat sebagai Anugerah Desa Wisata Indonesia (Adwi) 2021, Sandiaga menyempatkan berkunjung ke Buntu Burake.



Hujan deras dan kabut tebal, dengan keindahan alam yang mempesona, ditambah patung Yesus yang tercatat sebagai patung tertinggi di dunia, menambah sempurna pemandangan saat itu.

Setelah menikmati minum kopi di patung Yesus Buntu Burake, Sandiaga menyampaikan Toraja ke dunia, dengan menggagas kongres bertaraf internasional di Tanah Toraja.



"Saya akan membawa Toraja lebih mendunia. Patung Yesus Memberkati ini adalah patung Yesus tertinggi di dunia, mengalahkan patung Yesus di Christ the Redeemer, di Rio de Janeiro, Brasil,” kata Sandi.

Untuk diketahui, patung Yesus memberkati yang berada di Buntu Burake, Tana Toraja, Sulawesi Selatan, memiliki tinggi 52,55 meter dihitung dengan undakannya.

Keberadaan patung ini telah menjadi salah satu ikon yang ada di Tana Toraja, bahkan menjadi daya tarik para wisatwan mancanegara.
(hsk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3751 seconds (0.1#10.24)