Bisnis WARSO Justru Menggeliat saat Pandemi Corona

Senin, 20 April 2020 - 09:32 WIB
loading...
Bisnis WARSO Justru...
Saat pandemi virus Corona atau COVID-19, usaha kecil menengah (UKM) WARSO (Warung Solusi) yang digeluti Wahyu Indra justru menggeliat. SINDOnews/Nuriwan
A A A
DEPOK - Saat pandemi virus Corona atau COVID-19, usaha kecil menengah (UKM) WARSO (Warung Solusi) yang digeluti Wahyu Indra justru menggeliat. Bisnis WARSO fokus pada usaha penjualan bahan mi kering instan dan paket ayam siap saji dengan variasi menu ayam kuning dan ayam kalasan.

"Hal yang membahagiakan adalah lewat WARSO, saya bisa membantu mereka yang tengah kesulitan mencari penghasilan akibat dampak pandemi virus Corona atau COVID-19 ini," kata founder WARSO, Wahyu Indra saat ditemui SINDOnews di bilangan Margonda, Kota Depok, Jawa Barat, Minggu (19/4/2020).

Menurut Wahyu, meskipun pada awal-awal wabah virus Corona melanda, usahanya sempat mengalami penurunan omzet penjualan. Namun perlahan usahanya bisa merangkak naik justru terbantu oleh distributor dan seller yang sebagian besar adalah mereka yang putus pekerjaan dan kesulitan mencari penghasilan di masa pandemi Corona saat ini.

Contohnya adalah para driver ojek online (ojol) dan buruh atau karyawan perusahaan yang mengalami PHK. "Malah ada seorang ibu yang awalnya tidak mengerti soal sistem penjualan WARSO, kini dia menjadi salah satu contoh sukses pemasar WARSO," kata Wahyu.

Wahyu menceritakan, ibu tadi kini dalam tiga hari terakhir memesan paket ayam rata-rata berkisar 50 bungkus setiap hari. "Bahkan hari ini saja ibu tadi sudah pesan 80 bungkus. Dalam satu hari si ibu tadi mampu meraih penghasilan bersih rata-rata sebesar Rp420.000. Lumayan bukan," kata Wahyu. (Baca juga; Dari 'Mulan' Sampai 'Aquaman', Para Bintang Hollywood Ini Larang Warganet Mudik )

Kini Wahyu berharap usaha WARSO dapat membantu warga masyarakat yang sedang kesulitan penghasilan. Melalui WARSO diharapkan mereka bisa melakukan usaha yang mudah dijalankan dan menguntungkan. Wahyu pun mengungkapkan niatnya ingin membantu karyawan Ramayana Depok yang mengalami PHK, sehingga mereka bisa tetap memiliki penghasilan dengan menjadi distributor WARSO.

"Tidak perlu modal, mereka yang berminat cukup menjadi distributor produk WARSO di masing-masing wilayahnya. Dia cukup mendistribuskan produk WARSO sesuai dengan pesanan yang dia terima di wilayahnya. Selanjutnya, pesanan dikirim dari kantor WARSO di Margonda," ungkap Wahyu.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1988 seconds (0.1#10.140)