Bupati Anas Pamerkan Kantor Desa Genteng Wetan Hadapi Era New Normal

Kamis, 21 Mei 2020 - 23:46 WIB
loading...
Bupati Anas Pamerkan...
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas saat nge-vlog di Kantor Desa Genteng Wetan yang dipersiapkan untuk pelayanan di era new normal.Foto/ist
A A A
BANYUWANGI - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas memamerkan salah satu kantor desa di wilayahnya. Melalui video vlog yang beredar, Anas menyebut Kantor Desa Genteng Wetan, Kecamatan Genteng, ini sebagai konsep kantor yang dipersiapkan untuk pelayanan era New Normal pasca Covid-19.

"Di kantor desa ini sudah dilengkapi infrastruktur teknologi yang canggih. Semua pegawainya dilengkapi alat pelindung diri seperti ini," ujar Anas.

Bupati Anas Pamerkan Kantor Desa Genteng Wetan Hadapi Era New Normal


Dalam video tersebut nampak desain kantor yang berbeda dari umumnya. Pegawainya mengenakan masker, face shield dan sarung tangan dengan tetap menerapkan physical distancing.

Bupati dua periode ini menyebut, konsep kantor desa ini seperti kafe. Fasilitas dalam kantor itu ada perpustakaan yang menarik, arena bermain anak-anak. Serta dilengkapi monitor komplain warga. Produk-produk UMKM juga dipajang dan dijual di kantor tersebut.

Bupati Anas Pamerkan Kantor Desa Genteng Wetan Hadapi Era New Normal


Konsep ini merupakan inovasi desa yang pembangunannya menggunakan dana desa (DD) dan ADD. Dalam video tersebut juga diperlihatkan beberapa ruang pelayanan, ruang kerja kepala desa yang beda dari yang lain.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2346 seconds (0.1#10.140)