Hasil Quick Count LSI Denny JA: Istri Bupati Banyuwangi Menang Telak

Rabu, 09 Desember 2020 - 22:22 WIB
loading...
Hasil Quick Count LSI...
Pasangan calon (paslon) nomor urut 02, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dan Sugirah, menang dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banyuwangi versi hitung cepat LSI Denny JA. Foto/Ist.
A A A
BANYUWANGI - Pasangan calon (paslon) nomor urut 02, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dan Sugirah, menang dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banyuwangi , Rabu (9/12/2020), hasil quick count Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA.

(Baca juga: Jungkalkan Paslon PDIP di Kandang Banteng, Makde Rachmad: Sekarang Kosong-kosong )

"Selamat kepada Ipuk-Sugirah, pemimpin baru Banyuwangi . Selamat bagi masyarakat Banyuwangi memiliki bupati dan wakil bupati baru," kata, Imam Fauzi Surahmat, Peneliti LSI dan Coordinator Area Jawa Timur-Bali, dalam konferensi pers, yang digelar di Hotel Kookon, Rabu (9/12/2020).

Berdasarkan data quick count final yang dikeluarkan LSI dengan data sampel yang masuk mencapai 100%, Yusuf Widyatmoko-Muhammad Riza Aziziy meraih 46,98% suara, sementara Ipuk Fiestiandani-Sugirah 53,02% suara, selisih 6,04%, dengan margin error plus minus 1 %. Tingkat partisipasi pemilih (voter's turn out) sebanyak 63,99%.

Imam mengatakan, dengan selisih lebih dari 1%, hampir dipastikan data yang dirilis LSI tidak akan banyak berubah dari hasil akhir penghitungan suara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi nantinya. "Bisa kita sampaikan ini sangat bisa dipertanggungjawabkan baik secara kredibilitas dan metode ilmiah penelitian. Sehingga kecil kemungkinan hasil ini berubah dari hasil yang nantinya akan dirilis KPU," kata Imam.

(Baca juga: Eri-Armuji untuk Sementara Pecundangi Machfud-Mujiaman, Ini Faktor Pemicunya )



Berdasarkan jejak rekam LSI sejak 2004, hasil quick count yang diperoleh sangat bisa dipertanggungjawabkan dan tidak banyak berbeda dengan hasil akhir. Seperti hasil dalam Pemilihan Presiden 2019 lalu. Hasil final quick count final LSI Denny JA pada Pilres 2019 sebagai berikut: Jokowi-Ma'ruf: 55,71% dan Prabowo-Sandi: 44,29%.

Sementara perolehan akhir resmi dari KPU, jumlah perolehan suara Jokowi-Ma'ruf mencapai 55,50% suara. Sedangkan perolehan suara Prabowo-Sandi sebanyak 44,50%suara. Selisih suara hasil quick count dan hasil KPU hanya sekitar 0,21%.

(Baca juga: 6 Pengawal Habib Rizieq Tewas, Kapolda Jateng Ingatkan FPI Tak Berlebihan Bersikap )

Quick count atau hitung cepat adalah metode verifikasi hasil pemilihan kepala daerah yang dilakukan dengan menghitung persentase hasil pemilu di tempat pemungutan suara (TPS) yang dijadikan sampel. Hasil quick count ini merupakan hasil sementara.

Hingga saat ini, data terbaru masih masuk ke lembaga survei yang mengadakan quick count. Data quick count bukan hasil resmi Pilkada Banyuwangi 2020. Hasil resmi pemilu menunggu penghitungan suara secara manual dari KPU.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar...
Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar 2,5 Jam, Beroperasi Juni 2025
NasDem Siap Kawal Pemenangan...
NasDem Siap Kawal Pemenangan PSU Pilkada Siak
Banyuwangi Kini Punya...
Banyuwangi Kini Punya Pusat Penelitian dan Pengembangan Kakao Berkelanjutan
Pesawat Latih Jatuh...
Pesawat Latih Jatuh di Perairan Banyuwangi, 2 Kru Selamat
Permudah Penerima Bantuan,...
Permudah Penerima Bantuan, PosIND Salurkan Bansos Atensi Yapi Door to Door
Gandeng PosIND, Kemensos...
Gandeng PosIND, Kemensos Salurkan Bansos ke 1.695 Anak Yatim, Piatu, dan Yatim Piatu
Kreatif, TPS di Bogor...
Kreatif, TPS di Bogor Gelar Pesta Halloween untuk Tarik Minat Pemilih
Ahmad Luthfi Unggul...
Ahmad Luthfi Unggul di TPS Tempatnya Nyoblos, Raup 234 Suara
Bobby-Surya Kalah Telak...
Bobby-Surya Kalah Telak di TPS Edy Rahmayadi, Hanya Raih 65 Suara
Rekomendasi
Cegah Keracunan, Badan...
Cegah Keracunan, Badan Gizi Nasional Benahi SOP Pelaksanaan MBG
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Dendam Eps 2: Renata Menyelidiki Siapa Orang di Balik Pembunuhan Ayahnya
Pembuktian Kekuatan...
Pembuktian Kekuatan Monster KO Naoya Inoue di Amerika Serikat
Berita Terkini
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
22 menit yang lalu
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
45 menit yang lalu
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
2 jam yang lalu
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
2 jam yang lalu
Lebih Cepat! Transaksi...
Lebih Cepat! Transaksi BPHTB Kini Bisa lewat Sistem Pajak Online Jakarta
2 jam yang lalu
Kisah Letkol Susdaryanto,...
Kisah Letkol Susdaryanto, Jadi Agen Mata-mata Rusia demi Sesuap Nasi
2 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved