Nyaris Diamuk Massa Gara-gara Dana Desa dan BLT, Kades di Muara Enim Mundur

Rabu, 20 Mei 2020 - 14:41 WIB
loading...
Nyaris Diamuk Massa Gara-gara Dana Desa dan BLT, Kades di Muara Enim Mundur
Ilustrasi/Okezone
A A A
MUARA ENIM - Kepala Desa (Kades) Pinang Banjar Jon Kenedi mengundurkan diri dihadapan warganya sendiri, Rabu (20/5/2020) sekitar pukul 00.30 WIB. Jon Kenedi mundur setelah ratusan warga Pinang Banjar, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), marah merusak rumahnya dan nyaris menghakiminya.

Warga kecewa karena Jon Kenedi dianggap tidak transparan menyalurkan BLT dan dana desa. Sekitar pukul 00.30 WIB pada Rabu (20/5/2020), warga menggeruduk rumah Jon Kenedi.

Warga sempat mengamuk dengan merusak rumah Kades Jon Kenedi. Selain itu, warga juga mengeroyok Jon Kenedi. Beruntung tindakan anarkis warga cepat dilerai, lantaran sejumlah personel kepolisian dari Polsek Gelumbang dibantu Polsek Lembak, Koramil Gelumbang, serta Camat Gelumbang berhasil menenangkan warga.

Mat Napik (45) salah seorang warga Desa Pinang Banjar mengatakan, selain menuntut kades mundur dari jabatannya, warga juga meminta Bupati Muara Enim dan aparat penegak hukum untuk mengusut aset yang di miliki kades. Warga menduga aset itu, berasal dari hasil korupsi selama menjabat kepala desa.

“Kami meminta supaya asset yang dimiliki kades ini untuk di usut tuntas sampai habis, Selama kades menjabat ada beberapa ruko yang dimilikinya yang terletak di Desa Talang-Taling,” ujarnya.

Akibat tuntutan tersebut, Kepala Desa Pinang Banjar, Jon Kenedi menyatakan mundur dari jabatannya sebagai Kepala Desa Pinang Banjar, Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim.

"Bismillahirohmannirohim, saya atas nama Kepala Desa Pinang Banjar, mulai saat ini mengundurkan diri dari jabatan. Jabatan kades selanjutnya akan diserahkan kepada penggantinya. Soal aset desa itukan ada di desa, tapi semua inventaris dan surat-surat aset desa akan saya serahkan," ujar Jon Kenedi dihadapan warga desa.

Menyikapi hal tersebut Camat Gelumbang, Syarkowi S Sos, mengaku segera mengambil tindakan cepat karena dengan mundurnya Kades Pinang Banjar maka segera akan dicari penggantinya.

“Sebab, di desa tidak boleh ada kekosongan jabatan pemerintahan, akan kita proses pengunduran dirinya. Kita laporkan ke Bapak Bupati Muara Enim,” pungkasnya.
(zil)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1735 seconds (0.1#10.140)