Atensi Pemerintah Diperlukan Tangani Persoalan Apartemen

Selasa, 23 Februari 2021 - 08:12 WIB
loading...
Atensi Pemerintah Diperlukan...
Tiga orang anak bermain di depan proyek pembangunan Apartemen 31 Sudirman Suites, Jalan Surdirman, Makassar. DPRD Makassar mendesak pemerintah benahi persoalan Apartemen di Kota Makassar lantaran dianggap masih semrawut. Foto: SINDOnews/Maman Sukirman
A A A
MAKASSAR - Persoalan apartemen di Kota Makassar dinilai agak semrawut karena terbilang masih baru. Pengelolaan hingga pendirian apartemen perlu mendapat atensi dari pemerintah.

Hal itu diungkapkan Anggota Komisi A Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Kota Makassar , Ari Ashari Ilham. Dia menilai regulasi khusus terkait apartemen juga dibutuhkan agar keberadaannya di Kota Makassar lebih mudah dipantau.

"Inikan apartemen masih baru untuk kita di Makassar toh, sehingga perlu diatur regulasinya. Sehingga pengawasan pemerintah kota itu bisa lebih aktif, ini kan banyak yang sewakan juga, kita tidak mau apartemen jadi 'tempat negatif'," tukasnya.

Kata dia pengaturan regulasi terhadap apartemen tidak begitu sulit lantaran apartemen sudah banyak ditemui di kota-kota lain. Pemerintah kota hanya perlu mengambil contoh regulasi yang ada untuk disesuaikan dengan kebutuhan di Kota Makassar.

"Ini kita tinggal lakukan studi banding dengan melakukan aturan-aturan atau produk hukum yang sudah dilakukan di kota-kota berkembang," ucapnya.



Lebih jauh, legislator Nasdem ini meminta pemerintah mengantisipasi dampak buruk yang dihasilkan dengan lemahnya pengawasan. Minimnya regulasi penempatan hingga penyewaan membuat tempat-tempat tersebut berpotensi menjadi tempat prostitusi, penyebaran narkoba hingga sarang-sarang teroris.

"Ini perlu atensi serius pemerintah kota, pemeliharannya, aturan kepemilikannya dan fungsinya itu perlu diatur sehingga semua bisa terkontrol," pungkasnya.

Sementara itu regulasi apartemen diketahui telah masuk dalam pembahasan Program Legislasi Daerah (Prolegda) DPRD Kota Makassar melalui ranperda tentang apartemen . Hanya saja ranperda tersebut belum digodok sejak 2020.

Ketua Komisi C Bidang Pembangunan DPRD Kota Makassar , Abdi Asmara mengatakan nantinya ranperda tersebut diharapkan dapat mengurangi persoalan sosial yang banyak terjadi di apartemen Kota Makassar.

"Ini kan ada masalah sosial ketika dibangun, makanya untuk antisipasi kita buatkan perdanya," ucap legislator Demokrat tersebut.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
Setelah Tangkap Kurir,...
Setelah Tangkap Kurir, Polisi Buru Pengendali Sabu 10 Kg di Apartemen PIK
Pramono Bebaskan Pajak...
Pramono Bebaskan Pajak Apartemen di Bawah Rp650 Juta dan Rumah NJOP di Bawah Rp2 Miliar
Pria Pembunuh Perempuan...
Pria Pembunuh Perempuan di Apartemen Bandung Tertangkap
Perempuan Tewas di Apartemen...
Perempuan Tewas di Apartemen Bandung Korban Pembunuhan, Ini Identitasnya
Mayat Perempuan Terluka...
Mayat Perempuan Terluka Parah Ditemukan di Apartemen, Diduga Korban Pembunuhan
Palsukan Kartu Izin...
Palsukan Kartu Izin Tinggal Terbatas, Belasan WNA asal Afrika Diamankan
Sebelum Tewas Tanpa...
Sebelum Tewas Tanpa Baju Terjun dari Lantai 9 Apartemen, Mahasiswi Cantik Asal Bogor Sempat Bertemu Pacar
Mahasiswi Cantik Tewas...
Mahasiswi Cantik Tewas Tanpa Baju Terjun dari Lantai 9 Apartemen, Diduga Akibat Persoalan Percintaan
Rekomendasi
Beda Satu Huruf, Apa...
Beda Satu Huruf, Apa Bedanya Konveksi dan Konfeksi?
Pakistan Tutup Wilayah...
Pakistan Tutup Wilayah Udara untuk Pesawat India, Pertikaian Memanas karena Kashmir
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
Berita Terkini
Trayek Transjabodetabek...
Trayek Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera Resmi Beroperasi, Pilar: Warga Tangsel Kini Mudah ke Jakarta
59 menit yang lalu
Kejari Tanggamus Tetapkan...
Kejari Tanggamus Tetapkan 2 Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Alkes RSUD Batin Mangunang
1 jam yang lalu
PSU Pilkada Bengkulu...
PSU Pilkada Bengkulu Selatan, Massa Pendukung 02 Geruduk Bawaslu
2 jam yang lalu
Momen Perwira Belanda...
Momen Perwira Belanda Ditembak di Bagian Mata oleh Pasukan Pangeran Diponegoro
2 jam yang lalu
Kisah Guru Raja Mataram...
Kisah Guru Raja Mataram Pro Belanda Dilantik Jadi Pejabat Istana
3 jam yang lalu
Novel Berdamai dengan...
Novel Berdamai dengan Badai, Refleksi Perjuangan Perempuan di Hari Kartini
11 jam yang lalu
Infografis
Pemerintah Baru Suriah...
Pemerintah Baru Suriah Bakal Tuntut Iran Rp4.870 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved