Probolinggo Gempar, Mobil dan Helm Bisa Goyang Sendiri Terekam CCTV

Jum'at, 08 Januari 2021 - 18:09 WIB
loading...
Probolinggo Gempar,...
Video mobil dan helm bergoyang sendiri menghebohkan pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Probolinggo. Foto/iNews TV/Hana Purwadi
A A A
PROBOLINGGO - Rekaman CCTV yang menampilkan mobil dan helm bisa bergoyang sendiri , menggemparkan pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Probolinggo . Kabar ini pun dengan cepat menyebar di media sosial.

(Baca juga: Menyeramkan, Kuntilanak Merah Penunggu TPU Petamburan yang Kerap Sapa Penjaga Makam )

Staf IT Dishub Kota Probolinggo , Alamin mengatakan, mobil dan helm bergoyang sendiri itu terjadi pada Kamis (7/1/2021) siang. "Iya benar ada helm bergerak sendiri , dan sebelumnya mobil bergoyang sendiri ," ujar Alamin, Jumat(8/1/2021).

Helm yang bergerak sendiri terjadi di dalam ruangan, dan tidak ada angin atau orang saat kejadian. Sedangkan mobil yang bergoyang (seperti ada orang yang keluar) terjadi sebelum helm bergerak.



"Teman kantor penasaran dan heboh. Akhirnya saya coba lihat CCTV, dan memang terekam, helm tersebut bergerak sendiri . Sedangkan mobilnya tidak terekam, hanya cerita dari rekan sekantor," tambahnya.

(Baca juga: Pasuruan Gempar, Jenazah Wanita Telanjang Ditemukan di Tepian Sungai )

Di kantor Dishub Kota Probolinggo , tegas Alamin memang sering terjadi hal yang aneh dan mistis . Sebelumnya juga sering terjadi hal nyleneh , seperti ada orang mandi, serta pintu tertutup sendiri. "Konon kabar yang saya dengar, di kantor ini dulunya makam pahlawan Soeroyo, dan sekarang dipindah di TMP Kota Probolinggo ," tutupnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2026 seconds (0.1#10.24)