Pulang ke Surabaya Lewat Jalur Darat, Ini Alasan Utama Risma

Jum'at, 25 Desember 2020 - 18:47 WIB
loading...
Pulang ke Surabaya Lewat...
Menteri Sosial Tri Rismaharini pulang ke Surabaya setelah dilantik di Jakarta. Kepulangannya untuk menyiapkan pakaian dan barang dibawa boyongan ke Jakarta. Foto/Dok.SINDOnews
A A A
SURABAYA - Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini akhirnya pulang ke Surabaya setelah dilantik di Istana Negara, Jakarta. Kepulangannya kali ini sekaligus menyiapkan pakaian dan beberapa barang untuk bisa boyongan ke Jakarta. Dia rencananya akan balik lagi ke ibukota pada Senin, (28/12/2020).

(Baca juga: Gubernur Jatim Tunjuk Whisnu Sakti Buana Plt Wali Kota Surabaya)

Saat dipanggil Presiden Joko Widodo ke Jakarta, Risma mengaku belum mempersiapkan segala kebutuhan dirinya, termasuk pakaian. "Saya belum ada persiapan. Maka dari itu ini balik ke Surabaya untuk bawa keperluan saat kerja di Jakarta," katanya, Jumat (25/12/2020).

(Baca juga: Silaturahmi ke KH Mustofa Bisri, Menag Dapat Nasehat dan Pesan Ini)

Risma sendiri pulang ke Surabaya memilih memakai jalur darat. Demikian juga ketika senin nanti balik ke Jakarta juga lewat jalur darat. "Kemarin balik Surabaya melalui jalur darat, kemungkinan ke Jakarta juga melalui jalur darat juga," ungkapnya.
Pulang ke Surabaya Lewat Jalur Darat, Ini Alasan Utama Risma

Bagi Risma, ketika dirinya menggunakan jalur darat, maka ia bisa berhenti kapan pun di berbagai daerah. Ia juga bisa turun ke desa-desa untuk mengecek langsung desa mana yang memerlukan bantuan langsung dari Kementerian Sosial. "Sekalian melakukan pengecekan pada daerah-daerah yang memerlukan bantuan," kata Risma.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2198 seconds (0.1#10.140)