Micromine Unpacked 2020 Mengungkap Inovasi Masa Depan dalam Perangkat Lunak Pertambangan

Jum'at, 13 November 2020 - 16:09 WIB
loading...
Micromine Unpacked 2020 Mengungkap Inovasi Masa Depan dalam Perangkat Lunak Pertambangan
Business Development Micromine Abi Badar Amiluhur
A A A
BOGOR - Digitalisasi dalam penambangan saat ini mengacu pada penggunaan perangkat atau sistem terkomputerisasi atau digital.

Data digital dapat mengurangi biaya namun dapat meningkatkan produktivitas bisnis, dan mengubah praktik penambangan. Berinvestasi dalam teknologi yang mendorong efisiensi dan produktivitas adalah kunci bagi perusahaan pertambangan untuk tetap relevan dalam industri pertambangan yang berubah dengan cepat.

Nah, Micromine sebagai penyedia solusi perangkat lunak intuitif untuk industri pertambangan dan eksplorasi akan memperkenalkan versi terbaru dari tiga produk utamanya: Micromine 2021, Pitram 5 dan Geobank 2021 yang bertajuk “UNPACKED 2020” pada 17 November 2020. (BACA JUGA: Menhub: Karya Inovasi Buktikan Prestasi ITS Tak Berhenti di Ajang Kompetisi)

“Acara ini akan berlangsung secara live melalui online platform dan diikuti oleh praktisi pertambangan dari seluruh dunia dan menampilkan lebih dari 25 pembicara,” jelas Abi Badar Amiluhur selaku Business Development Micromine Indonesia dalam keterangannya di Bogor yang diterima Jumat (13/11/2020)

Acara ini dapat diikuti secara gratis dengan mendaftar melalui website ataupun akun sosial media Micromine, peserta juga akan mendapatkan lisensi gratis selama satu bulan dari rilis terbaru perangkat lunak pemodelan pemenang penghargaan, Micromine 2021, yang digunakan di 2.000 situs di lebih dari 90 negara di seluruh dunia. (BACA JUGA: Gratis, Pameran Pertambangan dan Konstruksi Akan Digelar Virtual)

“Perusahaan pertambangan yang beradaptasi dengan tantangan dari sektor teknologi berdiri untuk mendapatkan peluang signifikan sekaligus mendorong industri ini ke masa depan yang aktif dan gesit yang dibutuhkannya,” pungkas Abi.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1155 seconds (0.1#10.140)
pixels