Ironis, Hidup Sebatang Kara Nenek 80 Tahun Ini Tak Tersentuh Bantuan

Selasa, 13 Oktober 2020 - 16:41 WIB
loading...
Ironis, Hidup Sebatang...
Kondisi Samini berada di sebuah rumah Desa Tenaru, Kecamatan Driyorejo, Gresik, Jatim. Foto/SINDOnews/Ashadi Iksan
A A A
GRESIK - Samini (80) warga Desa Tenaru RT05, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, Jatim hidup sebatang kara . Ironisnya, nenek Samini tidak tersentuh bantuan. Padahal, kini dan masa pendemi COVID-19 ini program bantuan cukup variatif. (Baca juga: Miris, Balita Tewas Tercebur ke Dalam Ember saat Mau Mandi)

Sehari-hari Samini hanya berada di atas tempat tidur. Dia tidak bisa berjalan karena penyakit diabetes yang diderita cukup parah. Yang lebih miris lagi, Samini jarang tersentuh bantuan dari pemerintah. Hanya uang yang diterima dalam waktu 3 bulan sekali. Itupun tidak pasti. (Baca juga: Miris, Nenek Renta di Tasikmalaya Hidup dengan Ayam dan Kucing)

"Kalau uang dapat Rp 300 ribu dalam tiga bulan sekali. Tapi jarang-jarang dapatnya," ujar Suwati, keponakan yang setiap hari mengirim makanan ke nenek Samini. (Baca juga: Nenek di Blitar Hidup Sebatang Kara di Gubuk Tengah Hutan)

Suwati menjelaskan, Samini merupakan istri pamannya bernama Josari. Pada Juli 2020 lalu Josari meninggal dunia. Sehingga Samini harus hidup sebatang kara. "Bu Samini sudah tidak punya anggota keluarga lagi. Makanya saya setiap hari yang mengirim makan dan bersih-bersih rumah. Setelah itu saya pulang lagi," ungkap perempuan yang tinggal satu desa itu.

Suwati menyebutkan, nenek tidak pernah mendapat bantuan sembako. Seperti besar dan kebutuhan yang lain. Sementara yang mengobati penyakit diabetes seorang bidan yang masih keluarga kades setempat.

"Bantuan sembako tidak ada. Selama ini dibantu oleh bidan dari keluarga kepala desa untuk mengobati penyakit diabetesnya," ungkapnya. Pihaknya berharap, pemerintah ikut memikirkan nasib warganya yang membutuhkan perhatian.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2271 seconds (0.1#10.140)