Tangkal COVID-19, ACT Jateng Intensifkan Penyemprotan Probiotik di Semarang
loading...
A
A
A
SEMARANG - Berbagai upaya untuk menangkal berkembangnya virus Corona atau COVID-19 di Kota Semarang terus dilakukan. Salah satunya penyemprotan cairan probiotik di sepanjang titik keramaian.
Hal itu dilakukan tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) Jawa Tengah bersama Yayasan Rumah Pancasila. Mereka melakukan penyemprotan cairan probiotik mencegah COVID-19 secara intensif selama sepekan, dimulai pada Kamis (8/10/2020).
“Yang membedakan dari cairan ini dengan desinfektan adalah tingkat keamanannya. Jika terkena tanaman, hewan atau kulit manusia Insya Allah aman karena terbuat dari bahan alami,” ungkap Ketua Program ACT Jateng, Hamas Rausyanfikir, Minggu (11/10/2020).
Ia menyebutkan, titik lokasi penyemprotan berada di sepanjang ruas jalan yang ramai kendaraan dan juga pusat-pusat keramaian.
“Pada Kamis(8/10), kita berkeliling menggunakan mobil pikap di Jalan Dr. Wahidin, Jalan Sultan Agung, dan Jalan Sisingamaraja. Kemudian pada Jumat (9/10) k berkeliling di Jalan Indraprasta, dan Kompleks Pasar Johar Kota Semarang,” ungkapnya.
Saat implementasi di lapangan tim ACT dibantu oleh relawan yang tergabung dalam Masyarakat Relawan Indonesia (MRI).
Salah satu koordinator dalam aksi tersebut, Elvan Ardi mengajak sejumlah relawan untuk berbagai aksi kemanusiaan. (Baca juga: Cemburu Istrinya Disetubuhi, Pria Kebumen Aniaya Tetangganya)
“Selain penyemprotan, relawan MRI-ACT turut membantu masyarakat terdampak dengan memberikan sedekah makan gratis,” ujar Elvan. (Baca juga: Jokowi Akan Terbitkan PP-Perpres, Ganjar Buka Ruang Aspirasi UU Cipta Kerja)
Secara berkala, tim MRI-ACT juga memberikan alat pelindung diri (APD) di sejumlah fasilitas kesehatan. Namun, bantuan yang diberikan belum cukup sepadan dibanding kebutuhan.
Elvan juga mengajak masyarakat untuk memiliki kepedulian bersama dalam menangani pandemi ini.
“Karena pandemi adalah masalah kita bersama, maka mari kita selesaikaan bersama. Tentu dengan porsi kita masing-masing sesuai bidang keahlian maupun profesi yang dimiliki. Kedermawanan sahabat bisa disalurkan melalui kantor ACT Jaw Jateng di Jalan Dr. Wahidin No. 213 Kota Semarang atau careline di 081234234514,” ujarnya.
Hal itu dilakukan tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) Jawa Tengah bersama Yayasan Rumah Pancasila. Mereka melakukan penyemprotan cairan probiotik mencegah COVID-19 secara intensif selama sepekan, dimulai pada Kamis (8/10/2020).
“Yang membedakan dari cairan ini dengan desinfektan adalah tingkat keamanannya. Jika terkena tanaman, hewan atau kulit manusia Insya Allah aman karena terbuat dari bahan alami,” ungkap Ketua Program ACT Jateng, Hamas Rausyanfikir, Minggu (11/10/2020).
Ia menyebutkan, titik lokasi penyemprotan berada di sepanjang ruas jalan yang ramai kendaraan dan juga pusat-pusat keramaian.
“Pada Kamis(8/10), kita berkeliling menggunakan mobil pikap di Jalan Dr. Wahidin, Jalan Sultan Agung, dan Jalan Sisingamaraja. Kemudian pada Jumat (9/10) k berkeliling di Jalan Indraprasta, dan Kompleks Pasar Johar Kota Semarang,” ungkapnya.
Saat implementasi di lapangan tim ACT dibantu oleh relawan yang tergabung dalam Masyarakat Relawan Indonesia (MRI).
Salah satu koordinator dalam aksi tersebut, Elvan Ardi mengajak sejumlah relawan untuk berbagai aksi kemanusiaan. (Baca juga: Cemburu Istrinya Disetubuhi, Pria Kebumen Aniaya Tetangganya)
“Selain penyemprotan, relawan MRI-ACT turut membantu masyarakat terdampak dengan memberikan sedekah makan gratis,” ujar Elvan. (Baca juga: Jokowi Akan Terbitkan PP-Perpres, Ganjar Buka Ruang Aspirasi UU Cipta Kerja)
Secara berkala, tim MRI-ACT juga memberikan alat pelindung diri (APD) di sejumlah fasilitas kesehatan. Namun, bantuan yang diberikan belum cukup sepadan dibanding kebutuhan.
Elvan juga mengajak masyarakat untuk memiliki kepedulian bersama dalam menangani pandemi ini.
“Karena pandemi adalah masalah kita bersama, maka mari kita selesaikaan bersama. Tentu dengan porsi kita masing-masing sesuai bidang keahlian maupun profesi yang dimiliki. Kedermawanan sahabat bisa disalurkan melalui kantor ACT Jaw Jateng di Jalan Dr. Wahidin No. 213 Kota Semarang atau careline di 081234234514,” ujarnya.
(boy)