Lebihi Standar WHO, Pemkot Pekanbaru Gencar Lakukan Upaya 3T

Jum'at, 25 September 2020 - 19:25 WIB
loading...
Lebihi Standar WHO,...
Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru gencar melakukan tes, treatment, dan tracking (3T) dalam upaya pengendalian pandemi Covid-19.
A A A
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru gencar melakukan tes, treatment, dan tracking (3T) dalam upaya pengendalian pandemi Covid-19.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus mengungkapkan, kewajiban pemerintah melakukan 3T kepada masyarakat dalam upaya memutus penyebaran Covid-19. Sementara masyarakat juga wajib menerapkan 4M.

"4M yaitu, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari tempat kerumunan. Sementara kewajiban pemerintah 3T," ujar Wali Kota, Kamis (24/9/2020).

Wali Kota menyebut, tes yang telah dilakukan Pemko Pekanbaru kepada masyarakat dalam mencari pasien positif tanpa gejala sudah melewati dari standar tes yang ditetapkan WHO.

"Kita sudah 425 persen, dari standar tes yang ditetapkan WHO," jelasnya.

Tes itu dilakukan guna menjaring para orang tanpa gejala (OTG) agar dapat memutus mata rantai penyebaran virus. Ia memastikan Pemko Pekanbaru akan terus melakukan upaya 3T dalam pengendalian pandemi Covid-19.

Upaya lain yang dilakukan Pemko Pekanbaru dengan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) dalam menekan lajunya eskalasi kasus Covid-19. Saat ini PSBM dilakukan dalam skala kecamatan.

Wali Kota juga terus mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Serta bagi masyarakat yang memiliki gejala agar memeriksakan diri ke Puskesmas terdekat.[adv]
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2088 seconds (0.1#10.140)