Polisi Gresik Bakal Jemput Paksa PDP yang Nekat Berkeliaran

Kamis, 30 April 2020 - 17:43 WIB
loading...
Polisi Gresik Bakal Jemput Paksa PDP yang Nekat Berkeliaran
Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo sedang menyiapkan tim covid hunter. Foto/SINDOnews/Ashadi Iksan
A A A
GRESIK - Polres Gresik membentuk Tim Covid Center. Tim itu bertugas menjemput paksa PDP yang nekat berkeliaran. Supaya penyebaran virus dari Wuhan, China, terpangkas.

Kapolres Gresik, AKBP Kusworo Wibowo mengatakan, saat ini diperkirakan ada PDPyang masih berkeliaran. Padahal, harusnya mengisolasi diri di rumah.

"Tim ini akan menjemput paksa pasien PDP yang masih berkeliaran dan berpotensi menularkan ke warga yang lain," katanya, Kamis (30/4/2020).

Tim covid hunter ini berjumlah 20 anggota terdiri dari 8 anggota Resmob, 2 anggota Urkes, 5 anggota Intel dan 5 anggota Dinkes.

Seluruh anggota covid hunter diambil yang masih berusia muda dan tidak memiliki penyakit bawaan. Mereka dilengkapi APD, masker, sarung tangan, face sheld dan alat semprot disinfektan.

"Kami dapat informasi bahwa ada pasien PDP berkeliaran, tim ini yang akan berangkat menangani pasien itu," ungkapnya.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2803 seconds (0.1#10.140)