100 Pembalap dari 22 Negara Bakal Adu Cepat di AJWC Danau Toba

Sabtu, 04 November 2023 - 18:46 WIB
loading...
100 Pembalap dari 22 Negara Bakal Adu Cepat di AJWC Danau Toba
Sebanyak 100 orang pembalap dari 22 negara akan ikut dalam kejuaraan dunia jestki (AJWC) Lake Toba 2023 yang akan digelar di Danau Toba, Sumatera Utara. Foto/Ilustrasi/KBRI Paris
A A A
MEDAN - Sebanyak 100 orang pembalap dari 22 negara akan ikut beradu cepat dalam kejuaraan dunia jetski (Aquabike Jetski World Championship/AJWC) Lake Toba 2023 yang akan digelar di Danau Toba, Sumatera Utara pada 23-26 November 2023 mendatang.

Kejuaraan ini diharap mampu menjadi ajang promosi Danau Toba sebagai destinasi wisata olahraga dunia.



"Pebalapnya ada seratus lebih, asalnya dari kurang lebih 22 negara. Tentunya ajang ini akan menjadi ajang promosi bagi Danau Toba juga sebagai destinasi sport tourism," kata Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara, Arief S Trinugroho, Sabtu (4/11/2023).

Arief berharap, pelaksanaan kejuaraan tersebut bisa memberikan dampak positif kepada masyarakat. Seperti pada perhelatan F1 Powerboat di Balige, Danau Toba pada Februari 2023 lalu, yang dihadiri 25 ribu orang dengan perputaran uang yang terjadi selama perlombaan mencapai Rp1,6 triliun.



"Sesuai dengan arahan Pak Pj Gubernur, prinsipnya, kegiatan ini harus bermanfaat bagi masyarakat," ujar Arief.

Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, kata Arief, terus meningkatkan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) sekawasan Danau Toba, tentang berbagai persiapan untuk menyukseskan kejuaraan tersebut.



Kejuaraan jetski terbesar di dunia itu akan digelar mulai dari Kabupaten Karo, Dairi, Samosir dan berakhir di Toba.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1203 seconds (0.1#10.140)