Soal Prank Donatur ke Panti Asuhan Elnuza di Muba, Ini Penjelasannya

Selasa, 31 Oktober 2023 - 12:42 WIB
loading...
Soal Prank Donatur ke Panti Asuhan Elnuza di Muba, Ini Penjelasannya
Pihak donatur yang dituding melakukan prank bantuan kepada Panti Asuhan Elnuza. Foto/MPI/Dede Febriansyah
A A A
MUBA - PT Anta Boga Cemerlang sebagai pihak donatur yang dituding melakukan prank bantuan kepada Panti Asuhan Elnuza yang berada di Kota Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan beberapa waktu lalu akhirnya buka suara.

Ray Wilson Imanuel, selaku sales area manager PT Anta Boga Cemerlang wilayah Muba membantah telah melakukan prank atau formalitas memberikan bantuan pada Panti Asuhan Elnuza tersebut.



”Sebelum foto bantuan itu viral, kami sebelumnya sudah datang terlebih dulu ke Panti Asuhan Elnuza dan membawa bantuan berupa snack sebanyak 15 karton,” ujar Ray Wilson kepada wartawan, Selasa (31/10/2023).

Namun, saat bantuan telah diberikan pihaknya lupa melakukan dokumentasi foto, sehingga pihaknya pun kembai ke panti asuhan untuk mengambil dokumentasi sebagai bukti menyerahkan bantuan.

”Pada waktu pengambilan dokumentasi usai memberi bantuan ada kesalahan, dan berkas penyerahan yang ditandatangani kurang, jadi kami kembali lagi. Kebetulan yang waktu memberikan bantuan itu adalah saya, ada snack Macito 15 karton kami berikan,” jelasnya.



Ray juga mengaku, sebetulnya pihaknya juga sudah menjelaskan kepada Sarmini saat hendak mengambil dokumentasi. Hanya saja, pada saat itu Sarmini tengah sibuk mengantarkan anak panti ke Sekolah.

”Mungkin Bu Sarmini selaku pengurus tidak ngeh dan kurang fokus karena buru-buru mau mengantar anak sekolah. Kami kira pengurus yang lain sudah mengenali kami,” ujarnya.

Ray yang terkejut setelah foto tersebut viral akhirnya kembali mendatangi Panti Asuhan Elnuza untuk menjelaskan duduk persoalan tersebut dan melakukan klarifikasi. ”Persoalannya sekarang sudah selesai, jadi tak ada masalah,” jelasnya.

Ray menjelaskan, bahwa bantuan dari PT Anta Boga Cemerlang ke panti asuhan Elnuza tersebut merupakan program dari perusahan lantaran omzet yang meningkat.

Pihak perusahaan memberikan bantuan kepada beberapa panti asuhan lainnya di Kabupaten Muba. ”Atas kesalahpahaman ini kami pun minta maaf. Kami akan perbaiki SOP ke depannya sebagai bahan evaluasi,” tegasnya.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2345 seconds (0.1#10.140)