Nama Pj Wali Kota Cimahi Dicatut Kasus Penipuan, Begini Modusnya

Senin, 23 Oktober 2023 - 13:39 WIB
loading...
Nama Pj Wali Kota Cimahi...
Pesan aksi penipuan dikirim nomor mengatasnamakan Pj Wali Kota Cimahi. Foto/MPI/Ferry Bangkit Rizki
A A A
CIMAHI - Penjabat (Pj) Wali Kota Cimahi Dicky Saromi mengalami hal tak mengenakan hari pertama bekerja. Namanya dicatut dalam kasus penipuan dengan modus meminta para pejabat di lingkungan Pemkot Cimahi mentransfer uang.

Pelaku menghubungi para pejabat di lingkungan Pemkot Cimahi melalui aplikasi perpesanan WhatsApp menggunakan nomor081295227779. Agar terlihat meyakinkan, pelaku memasang foto profil Dicky Saroni dengan keterangan Pj Wali Kota Cimahi.

Pesan penipuan yang mengatasnamakan Pj Wali Kota Cimahi itu di antaranya diterima Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPKP) Kota Cimahi. Dia mengatakan menerima pesan tersebut pada Sabtu (21/10/2023) malam.



Hal itu terjadi sebelum Pj Wali Kota Cimahi dilantik oleh Pj Gubernur Jawa Barat menjadi Pj Wali Kota Cimahi. ”Saya dapat WA disuruh nelpon balik, tapi gak saya lakukan karena lihat foto profilnya juga sudah mencurigakan,” kata Endang saat dihubungi, Senin (23/10/2023).

Endang mengungkapkan, berdasarkan informasi yang diketahuinya pelaku penipuan yang mengatasnamakan Pj Wali Kota Cimahi itu meminta para pejabat di lingkungan Pemkot Cimahi agar datang ke salah satu hotel di Kota Bandung hingga meminta agar ditransfer sejumlah uang.

”Katanya disuruh ke hotel, terus diminta transfer uang. Udah jelas itu mah modus penipuan,” ungkap Endang.

Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saroni mengatakan sudah mengetahui adanya aksi penipuan yang mencatut namanya. Namun dia menegaskan nomor yang mengirim pesan kepada para pejabat di lingkungan Pemkot Cimahi itu bukan miliknya.



”(Aksi penipuan) iya, itu bukan nomor HP saya, itu yang jelas,” ucap Dicky.

Dia mengaku kecewa dengan aksi dugaan penipuan mencatut namanya itu. Apalagi pesan tersebut dikirimkan oknum tak bertanggungjawab itu, dirinya belum dilantik sebagai Pj Wali Kota Cimahi sehingga tidak memiliki kewenangan untuk memerintahkan hal apapun.

”Saya kecewa dengan hal-hal yang seperti itu. Ada aja orang yang memanfaatkan momen-momen seperti ini secara tidak bertanggung jawab. Yang jelas saya sendiri bisa memerintahkan, bisa berkomunikasi setelah saya dilantik, kalau belum dilantik saya gak punya hak,” sebut Dicky.

Dengan adanya aksi penipuan yang mengatasnamakan dirinya itu, Dicky meminta semua ASN dan masyarakat untuk tetap waspada. ”Ya, sudahlah biar jadi catatan aja supaya lebih hati-hati. Kita sudah kita peringatkan bahwa tidak ada (pesan dari Pj Wali Kota Cimahi),” imbuhnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2408 seconds (0.1#10.140)