Bus Rombongan Hajatan Terguling di Banyumas, 18 Orang Luka-luka

Senin, 10 Juli 2023 - 07:15 WIB
loading...
Bus Rombongan Hajatan...
Penampakan bus rombongan hajatan terguling di Jalan Sokawera-Sumpiuh, Kabupaten Banyumas. Foto/iNews Tv/Saladin Ayyubi
A A A
BANYUMAS - Bus rombongan hajatan mengalami kecelakaan di Jalan Sokawera-Sumpiuh, tepatnya di perbatasan Desa Ketanda-Selanegara, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas. Akibatnya, 18 orang mengalami luka-luka.

Kapolsek Sumpiuh AKP Yanto mengatakan, peristiwa kecelakaan lalu lintas bus terguling itu terjadi pada Minggu (9/7) sekira pukul 10.59 WIB. “Setelah kita cek benar, bus terguling di Jalan Sampiuh,” kata Yanto, Senin (10/7/2023).

Bus rombongan hajatan dalam perjalanan dari Banjarnegara ke Tambak. Bus mengalami rem blong sehingga hilang kendali dan terguling. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.



Namun, sopir dan sebagian penumpang bus nomor polisi R 7179 OD itu mengalami luka. ”18 orang mengalami luka-luka dengan total jumlah penumpang 26 orang,” ungkapnya.

Semua korban langsung dievakuasi ke fasilitas kesehatan. Dari 26 orang terdapat korban luka-luka sebanyak 18 orang. Dengan rincian 14 orang dirawat di RSU Amanah, dan 4 orang lainnya di Puskesmas. 8 orang dalam keadaan sehat.



Peristiwa bus guling dilaporkan ke Satlantas Polresta Banyumas dan petugas dari Satlantas Pos Buntu sudah ke lokasi untuk olah tempat kejadian perkara. Bus guling dievakuasi dan dibawa ke Mapolsek Sumpiuh.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2055 seconds (0.1#10.140)