Mencekam! Keluarga Korban Pembunuhan di Morotai Mengamuk Bakar Rumah Terduga Pelaku

Sabtu, 18 Februari 2023 - 12:35 WIB
loading...
Mencekam! Keluarga Korban...
Petugas gabungan amankan lokasi pembakaran. Foto: Sangaji/SINDOnews
A A A
MOROTAI - Keluarga korban pembunuhan di Pulau Morotai, Maluku Utara, mengamuk dan membakar rumah terduga pelaku di Kilometer 3, Morotai Selatan. Massa pun dibubarkan dengan tembakan gas air mata.

Kapolsek Morotai Selatan, AKP Aris mengatakan, peristiwa bermula dari pembunuhan nenek Asia Lesi (80), warga Desa Gotalamo, Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara.



"Keluarga nenek Asia menaruh curiga kepada salah satu warga yang diduga melakukan pembunuhan terhadap nenek Asia yang sebelumnya hilang di hutan dan ditemukan sudah tidak bernyawa," katanya, Sabtu (18/2/2023).

Petugas pun telah diterjunkan ke lokasi. Untuk membubarkan massa, petugas terpaksa menembak gas air mata, sekaligus memadamkan kobaran api yang telah membakar rumah warga itu.



"Jadi ini aksi spontan warga. Mereka mengaku curiga dengan warga tersebut. Untuk hasil visum, hingga kini belum dikeluarkan oleh pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Morotai," jelasnya.

Saat ini, petugas gabungan TNI/Polri masih siaga di lokasi untuk mencegah terjadinya peristiwa serupa.
(san)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6162 seconds (0.1#10.24)