Diseret ke Pengadilan, Pidi Baiq Tuntut The Panasdalam Bank

Sabtu, 02 Oktober 2021 - 11:47 WIB
Kekacauan sidang Pengadilan Musik atas konflik of interest pun terjadi hingga akhir. Namun, kekacauan itu yang membuat jalannya sidang ini menjadi lebih hidup. Hingga hakim Man Jasad memutuskan The Panasdalam Bank sebagai band yang otoriter dan dihukum seumur hidup agar terus berkarya oleh hakim pengadilan.

"Keputusannya, musisi harus terus berkarya. Melihat sepak terjangnya The Panasdalam Bank yang masih konsisten sampai sekarang, membuktikan konsistensi mereka tetap ada sebagai band yang sangat otoriter. Dihukum seumur hidup untuk terus berkarya," ujar hakim.

Diketahui, The Panasdalam Bank diawali dari sebuah negara yang didirikan pada 8 Agustus 1995, di salah satu ruang kuliah di kampus Institut Teknologi Bandung (ITB). Dengan nama Negara Kesatuan Republik The Panasdalam (NKRTPD), mereka menyatakan diri sebagai negara merdeka yang memisahkan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Luas negara NKRTPD berukuran 8x10 meter dengan jumlah penduduk 18 orang. Deni Roden diangkat sebagai presiden pertama dan Pidi Baiq mengajar dirinya sebagai Imam Besar.

Desember 2004, mereka berubah menjadi The Panasdalam Band dan merilis album perdana bertajuk Only Ninja Can Stop Me Now secara independen. Pertengahan 2005, The Panasdalam Band sempat dua kali tampil di salah satu stasiun televisi nasional dan menyebabkan Imam Besar The Panasdalam membubarkan The Panasdalam Band. Alasannya: "The Panasdalam harus kembali ke tujuan semula, untuk tidak masuk TV, tetapi lebih memilih masuk surga."

Tahun 2014, mereka merilis album Only Almarhum Ninja Can Stop My Tamborine. Tahun 2006, mereka kembali dengan nama The Panasdalam Bank. Kata 'Bank' diambil untuk tujuan pencitraan, agar muncul kesan bahwa mereka selalu banyak uang. Terbukti, nama tersebut membawa hoki dengan rilisnya album soundtrack Koboy Kampus di tahun 2018.

Nama mereka semakin melejit setelah merilis album soundtrack Voor Dilan tahun 2019 untuk film 'Dilan 1990'. Proyek ini berlanjut untuk film berikutnya, 'Milea' dengan judul album Voor Milea yang rilis tahun 2020.



Pada 17 September 2021, The Panasdalam Bank telah merilis single baru berjudul 'Kamu Orang Gula' dan dipublikasikan melalui platform musik digital. Ini merupakan single pertama dalam rangkaian EP berjudul Yes I Am The Panasdalam Bank yang direncanakan rilis tahun ini.

Sang vokalis, Alga menyebut, pengalamannya bisa sepanggung kembali dengan Pidi Baiq. Tidak lagi terlibat dalam 'kepemerintahan' The PanasDalam Bank, para personel membuktikan di panggung DCDC Pengadilan Musik kalau mereka sudah independen tanpa bayang-bayang sosok ayah lagi.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More