Ini Dia Lima Juragan Properti Paling Tajir Sejagat

Senin, 01 Juni 2020 - 15:34 WIB
Foto/SINDOnews
JAKARTA - Kebutuhan akan sektor properti memang tak akan pernah surut. Dari tahun ke tahun, permintaan akan properti di seluruh dunia, baik rumah tinggal, perkantoran maupun yang lainnya, terus mengalami kenaikan. Tak heran kalau kemudian, muncul juragan-juragan properti global yang kekayaannya terbilang fantastis. Inilah lima juragan properti dunia yang paling tajir.

1. Li Ka Shing/Hong Kong (US$30 miliar/Rp435 triliun)

Perusahaannya mempekerjakan lebih dari 310.000 orang di lebih dari 50 negara. Saat ini, Li Ka Shing telah mengalihkan sebagian besar fokusnya ke Eropa, tempat dia menginvestasikan lebih dari US$28 atau setara Rp406 triliun (kurs Rp14.500) miliar selama lima tahun. ( Baca:Demokrat Sebut 2 Partai Islam Bisa Hilang Jika PT 7% Diterapkan )

Li percaya bahwa krisis politik akan bersifat sementara dan harga properti pada akhirnya akan naik, dan membeli tanah dari penduduk yang melarikan diri dengan harga rendah pada 1958. Pada 1971, Li secara resmi menamai perusahaan pengembang real estatnya Cheung Kong, yang berarti sungai terpanjang di China.

Cheung Kong Holdings tercatat di Bursa Hong Kong pada tahun 1972. Selama rapat dewan, Li menyatakan dalam beberapa kesempatan, tujuannya untuk melampaui Hongkong milik Jardines sebagai pengembang terkemuka.



2. Lee Shau Kee/Hong Kong (US$28,3 miliar/Rp410,3 triliun)

Taipan properti Lee Shau Kee, menurut Forbes, memiliki kekayaan sebesar US$28,3 miliar atau sekitar Rp410,3 triliun. Jika dirunut ke belakang, Shau Kee tumbuh dari keluarga miskin yang hanya mampu makan ikan atau daging dua kali dalam sebulan.

Ia kemudian turut mendirikan perusahaan pengembang properti Sun Hung Ka dengan Kwak Tak-Seng, ayah dari miliarder Kwok bersaudara. Lee Shau Kee memimpin Henderson Land Development, sebuah perusahaan investor di Pusat Keuangan Internasional Hong Kong yang ikonik. Perusahaan ini memiliki banyak proyek, utamanya meliputi Henderson Metropolitan di sepanjang Nanjing West Road dekat the Bund di Shanghai.

3. Wang Jianlin/China (US$25,3 miliar/Rp366,8 triliun)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More