Bupati Takalar Lepas Kapal Ramadhan ACT Pengangkut Sembako untuk Warga Pulau

Rabu, 12 Mei 2021 - 14:31 WIB
Bupati Takalar, Syamsari Kitta melepas Kapal Ramadhan ACT, Selasa (11/5). Foto: Istimewa
TAKALAR - Bupati Takalar, Syamsari Kitta memimpin pelepasan kapal Ramadhan Aksi Cepat Tanggap (ACT) di Pelabuhan Galesong, Desa Boddia, Kecamatan Galaesong, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, Selasa 11 Mei.

Pelepasan ini dihadiri Regional Head ACT Indonesia Timur Syahrul Mubaraq, Kepala Cabang ACT Sulsel, Maskur Muhammad didampingi puluhan relawan dari Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Sulsel.



“Sejak 2018, ini adalah tahun keempat Kapal Ramadhan digelar, di mana saat ini telah hadir 96 cabang ACT yang tersebar di seluruh Indonesia yang rutin melakukan kegiatan seperti ini. Hadirnya Kapal Ramadhan sebagai pelipur lara masyarakat pelosok sehingga bisa ikut merasakan kebahagiaan hari raya Idul Fitri layaknya masyarakat perkotaan apalagi di masa-masa sulit pandemi seperti sekarang ini.” imbuhnya⁣⁣.

Kali ini, berbagai jenis kebutuhan pokok yang dikemas dalam paket lebaran Kapal Ramadhan ialah beras, sirup, gula pasir, minyak goreng, susu kaleng, teh dan biskuit.⁣⁣
(luq)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content