Olah TKP Kebakaran Kilang Minyak Balongan, Kapolda Jabar: Mudah-mudahan Besok
Selasa, 06 April 2021 - 12:03 WIB
BANDUNG - Pihak kepolisian segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) peristiwa kebakaran di Kilang Minyak Pertamina RU VI Balongan, Kabupaten Indramayu.
Kapolda Jabar, Irjen Pol Ahmad Dofiri menyatakan bahwa kebakaran yang menghanguskan empat tanki penyimpanan bahan bakar minyak (BBM) tersebut sudah berhasil dipadamkan.
Setelah melalui proses pendinginan, kata Dofiri, pihak kepolisian bakal langsung terjun ke lapangan untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran tersebut melalui olah TKP. Dia berharap, olah TKP bisa digelar, Rabu (7/4/2021) besok.
baca juga: Momen Bahagia Jadi Bencana Viral, Tamu Undangan Pernikahan Disuguhi Nasi Kotak
"(kebakaran kilang minyak) kemarin kan padam. Setelah dipadamkan, sudah dingin, nanti mudah mudahan besok dilakukan olah TKP, " kata Dofiri di Bandung, Selasa (6/4/2021).
"Jadi laporan tim forensik juga informasinya besok akan kesana. Jadi kita tahap berikutnya olah TKP dan juga meneliti lebih jauh terkait sebab sebab terjadinya kebakaran," sambung dia.
baca juga: Viral, Foto KM Barokah Jaya Bersandar Sebelum Tabrakan dan Terbalik di Laut Indramayu
Lebih lanjut Dofiri mengatakan, sejauh ini, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah orang untuk dimintai keterangan terkait peristiwa kebakaran tersebut. Mereka berasal dari internal perusahaan dan warga sekitar. "Intinya kita ambil keterangan dari warga sekitar dan internal Pertamina," katanya.
Diketahui, PT Pertamina sendiri masih melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran Kilang Minyak Balonga. Tim investigasi terdiri dari ahli dalam dan luar negeri.
"Terkait penyebab insiden ini masih dilakukan investigasi. Tim gabungannya ada internal dan eksternal. Tim internal ini ada dari aparat hukum dan juga tim ahli baik dari dalam dan luar negeri," kata Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati dalam RDP dengan Komisi VII DPR RI di Komplek Parlemen, Jakarta, Senin (5/4/2021) kemarin.
Kapolda Jabar, Irjen Pol Ahmad Dofiri menyatakan bahwa kebakaran yang menghanguskan empat tanki penyimpanan bahan bakar minyak (BBM) tersebut sudah berhasil dipadamkan.
Setelah melalui proses pendinginan, kata Dofiri, pihak kepolisian bakal langsung terjun ke lapangan untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran tersebut melalui olah TKP. Dia berharap, olah TKP bisa digelar, Rabu (7/4/2021) besok.
baca juga: Momen Bahagia Jadi Bencana Viral, Tamu Undangan Pernikahan Disuguhi Nasi Kotak
"(kebakaran kilang minyak) kemarin kan padam. Setelah dipadamkan, sudah dingin, nanti mudah mudahan besok dilakukan olah TKP, " kata Dofiri di Bandung, Selasa (6/4/2021).
"Jadi laporan tim forensik juga informasinya besok akan kesana. Jadi kita tahap berikutnya olah TKP dan juga meneliti lebih jauh terkait sebab sebab terjadinya kebakaran," sambung dia.
baca juga: Viral, Foto KM Barokah Jaya Bersandar Sebelum Tabrakan dan Terbalik di Laut Indramayu
Lebih lanjut Dofiri mengatakan, sejauh ini, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah orang untuk dimintai keterangan terkait peristiwa kebakaran tersebut. Mereka berasal dari internal perusahaan dan warga sekitar. "Intinya kita ambil keterangan dari warga sekitar dan internal Pertamina," katanya.
Diketahui, PT Pertamina sendiri masih melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran Kilang Minyak Balonga. Tim investigasi terdiri dari ahli dalam dan luar negeri.
"Terkait penyebab insiden ini masih dilakukan investigasi. Tim gabungannya ada internal dan eksternal. Tim internal ini ada dari aparat hukum dan juga tim ahli baik dari dalam dan luar negeri," kata Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati dalam RDP dengan Komisi VII DPR RI di Komplek Parlemen, Jakarta, Senin (5/4/2021) kemarin.
(msd)
tulis komentar anda