BUMN Klaster Pangan Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir Subang
Selasa, 16 Februari 2021 - 20:20 WIB
SUBANG - Dua perusahaan BUMN klaster pangan menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir di Kabupaten Subang , Jawa Barat. Bantuan yang disalurkan berupa beras, mi instan, air mineral kemasan, dan biskuit.
Alokasi bantuan dari PT RNI (Persero) dan PT Sang Hyang Seri (Persero) ini disalurkan di 3 kecamatan, yakni Kecamatan Ciasem (Desa Dukuh, dan Desa Ciasem Tengah); Kecamatan Legon Kulon (Desa Bobos dan Desa Tegal Urung); dan Kecamatan Belanakan (Desa Sindang Laut 1, Desa Sindang Laut 2, Desa Tanjung Laut) serta Posko Bencana Banjir Pamanukan Dapur Umum (BPBD) Subang.
Pelaksanaan pendistribusian bantuan dilakukan dua kali, yakni Kamis 11 Februari 2021 yang diterima simbolis oleh Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi, serta dilanjutkan Senin 15 Februari 2021 yang diterima camat dan kepala desa setempat.
Direktur Utama PT Sang Hyang Seri (Persero) Karyawan Gunarso mengatakan, penyaluran bantuan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan sebagai BUMN klaster pangan dalam fungsi sosial kepada masyarakat terdampak bencana banjir.
"Semoga saudara-saudara kita yang terkena banjir diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi bencana alam ini," ujarnya. Diketahui, Subang dilanda banjir pada pekan kemarin.
Bupati Subang Ruhimat sebelumnya mengatakan, ribuan rumah terdampak banjir dan puluhan ribu warga terpaksa mengungsi. Bencana tersebut telah menyebabkan kerugian yang tidak sedikit dialami warga. Menurut bupati, masih banyak warga yang sangat membutuhkan bantuan.
Bantuan sekecil apapun, akan sangat berharga bagi masyarakat. Pihaknya memastikan bantuan akan disalurkan tepat pada sasaran, sehingga seluruhnya dapat bermanfaat bagi warga yang benar-benar membutuhkan.
Alokasi bantuan dari PT RNI (Persero) dan PT Sang Hyang Seri (Persero) ini disalurkan di 3 kecamatan, yakni Kecamatan Ciasem (Desa Dukuh, dan Desa Ciasem Tengah); Kecamatan Legon Kulon (Desa Bobos dan Desa Tegal Urung); dan Kecamatan Belanakan (Desa Sindang Laut 1, Desa Sindang Laut 2, Desa Tanjung Laut) serta Posko Bencana Banjir Pamanukan Dapur Umum (BPBD) Subang.
Baca Juga
Pelaksanaan pendistribusian bantuan dilakukan dua kali, yakni Kamis 11 Februari 2021 yang diterima simbolis oleh Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi, serta dilanjutkan Senin 15 Februari 2021 yang diterima camat dan kepala desa setempat.
Direktur Utama PT Sang Hyang Seri (Persero) Karyawan Gunarso mengatakan, penyaluran bantuan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan sebagai BUMN klaster pangan dalam fungsi sosial kepada masyarakat terdampak bencana banjir.
"Semoga saudara-saudara kita yang terkena banjir diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi bencana alam ini," ujarnya. Diketahui, Subang dilanda banjir pada pekan kemarin.
Bupati Subang Ruhimat sebelumnya mengatakan, ribuan rumah terdampak banjir dan puluhan ribu warga terpaksa mengungsi. Bencana tersebut telah menyebabkan kerugian yang tidak sedikit dialami warga. Menurut bupati, masih banyak warga yang sangat membutuhkan bantuan.
Bantuan sekecil apapun, akan sangat berharga bagi masyarakat. Pihaknya memastikan bantuan akan disalurkan tepat pada sasaran, sehingga seluruhnya dapat bermanfaat bagi warga yang benar-benar membutuhkan.
(shf)
tulis komentar anda