Pesawat Latih TNI-AU Jatuh, 2 Pilot Selamat
Senin, 07 Desember 2020 - 17:23 WIB
YOGYAKARTA - Pesawat latih milik TNI Angkatan Udara (TNI AU) , jenis KT-1B Wong Bee dengan nomor registrasi LL-0111, jatuh di ujung barat runway Lapangan Udara (Lanud) Adisutjipto , Yogyakarta, Senin (7/12/2020). Dua orang pilot selamat dalam kecelakaan ini.
Kedua pilot TNI AU yang selamat, Mayor Pnb Sekti Ambarwati (Instruktur) dan Letda Adm Krisna Nugraha (Siswa Penerbang). Mereka sedang melaksanakan latihan rutin menggunakan pesawat latih KT-1B Wong Bee saat hendak mendarat. (Baca Juga: 2 Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Jambi Ternyata Tukang Roti)
“Pesawat ini mengalami kecelakaan di ujung barat runway Lanud Adisutjipto, Yogyakarta,” kata Kepala Dinas Penerangan (Kadispenau) Lanud Adisutjipto, Yogyakarta, Kolonel Pnb Indan Gilang dalam keterangan persnya, Senin (6/12/2020). (Baca Juga: Sadis, Tolak Ajakan Bersetubuh Gadis Cantik Ini Diseret Motor Teman Prianya)
Pesawat ini mengalami kecelakaan saat melakukan pendaratan tepatnya di ujung barat landasan pacu/runway 09 Lanud Adi Sutjipto. Musibah ini terjadi sekitar pukul 12.50 WIB. Sedangkan kedua pilot dan siswa berhasil keluar dengan selamat.
Kecelakaan ini juga tidak mengakibatkan kerusakan maupun kerugian material di darat “Pesawat ini jatuh di area tanah kosong di dalam Lanud Adisutjipto,” katanya. (Baca Juga: Wali Kota Solo Rudy Tak Main-Main Terapkan Sanksi Bagi Pendatang, Ini yang Tak Dikarantina)
Saat ini kedua pilot sedang menjalani pemeriksaan kesehatan oleh tim dokter Rumah Sakit Pusat TNI AU (Ruspau) Hardjolukito, Lanud Adisutjipto, Yogyakarta. Sedangkan penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan. “Saat ini tim investigasi TNI AU sedang melakukan penyelidikan,” katanya.
Kedua pilot TNI AU yang selamat, Mayor Pnb Sekti Ambarwati (Instruktur) dan Letda Adm Krisna Nugraha (Siswa Penerbang). Mereka sedang melaksanakan latihan rutin menggunakan pesawat latih KT-1B Wong Bee saat hendak mendarat. (Baca Juga: 2 Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Jambi Ternyata Tukang Roti)
“Pesawat ini mengalami kecelakaan di ujung barat runway Lanud Adisutjipto, Yogyakarta,” kata Kepala Dinas Penerangan (Kadispenau) Lanud Adisutjipto, Yogyakarta, Kolonel Pnb Indan Gilang dalam keterangan persnya, Senin (6/12/2020). (Baca Juga: Sadis, Tolak Ajakan Bersetubuh Gadis Cantik Ini Diseret Motor Teman Prianya)
Pesawat ini mengalami kecelakaan saat melakukan pendaratan tepatnya di ujung barat landasan pacu/runway 09 Lanud Adi Sutjipto. Musibah ini terjadi sekitar pukul 12.50 WIB. Sedangkan kedua pilot dan siswa berhasil keluar dengan selamat.
Kecelakaan ini juga tidak mengakibatkan kerusakan maupun kerugian material di darat “Pesawat ini jatuh di area tanah kosong di dalam Lanud Adisutjipto,” katanya. (Baca Juga: Wali Kota Solo Rudy Tak Main-Main Terapkan Sanksi Bagi Pendatang, Ini yang Tak Dikarantina)
Saat ini kedua pilot sedang menjalani pemeriksaan kesehatan oleh tim dokter Rumah Sakit Pusat TNI AU (Ruspau) Hardjolukito, Lanud Adisutjipto, Yogyakarta. Sedangkan penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan. “Saat ini tim investigasi TNI AU sedang melakukan penyelidikan,” katanya.
(nic)
Lihat Juga :
tulis komentar anda