Laporan Reses DPRD Didominasi Keluhan Drainase dan Air Bersih

Selasa, 24 November 2020 - 07:35 WIB
Laporan hasil reses pertama masa sidang pertama DPRD Kota Makassar didominasi persoalan drainase dan air bersih. Foto: SINDOnews/Ilustrasi
MAKASSAR - Laporan hasil reses masa sidang pertama DPRD Kota Makassar melalui rapat paripurna yang digelar Selasa (23/11/2020), banyak keluhkan soal drainase dan air bersih .

Dari hasil laporan masing-masing dapil, drainase hingga saat ini belum mendapatkan pembenahan yang optimal, sehingga dikhawatirkan berpotensi banjir saat hujan deras.

Juru bicara dapil I Kelurahan Makassar, Rappocini, dan Ujung Pandang Zaenal Beta mengatakan, laporan pembenahan proyek kecil, seperti drainase dan jalan tahun ini hampir mendominasi laporan dapilnya.

Proyek tersebut terkesan luput dari perhatian, padahal hal ini dianggap urgent untuk dibenahi guna mengurangi potensi banjir.

"Ini harus ada pemerataan dalam pembangunan, jangan yang besar saja yang bisa hidup, sementara yang kecil mati semua. Jadi dua itu, drainase dan jalan lingkungan perlu mendapat perhatian juga," pungkasnya.





Selain itu, sejumlah besar laporan juga didominasi persoalan serupa dari reses dan musrenbang dewan sebelumnya, sehingga pihaknya berasumsi pembenahan tidak optimal dilakukan.

"Jadi perlu lah ada keseimbangan, proyek kecil ini kayak diulang-ulang terus keluhannya," kata Zaenal yang juga merupakan anggota Fraksi PAN ini.

Sementara itu, Juru bicara dapil III Kelurahan Tamalanrea dan Biringkanayya Al Hidayat Syamsu mengungkapkan, salah satu contoh klasik yang hingga saat ini belum dibenahi adalah persoalan air bersih di daerahnya, padahal laporan ini sudah kerap disampaikan dan kembali menjadi rekomendasi utama dapilnya pada laporan reses ini.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More