Trump Senang Kim Jong-un Kembali Muncul ke Publik

Minggu, 03 Mei 2020 - 12:31 WIB
Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump mengaku senang bahwa pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un dalam keadaan sehat. Foto/Reuters
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump merasa senang pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un dalam keadaan sehat. Pernyataan ini datang setelah Jong-un tampil kembali di depan publik.

"Saya, untuk sekali ini, senang melihat dia kembali dan baik-baik saja!" kata Trump dalam sebuah pernyataan di akun Twitternya, seperti dilansir Al Arabiya pada Minggu (3/5/2020).

Sebelumnya, kantor berita resmi Korut, KCNA, melaporkan bahwa pria yang diduga berusia 36 tahun itu akan menghadiri penyelesaian pabrik pupuk di wilayah utara Ibu Kota, Pyongyang.

KCNA melaporkan bahwa Kim Jong-un memotong pita pada hari Jumat. "Mereka yang menghadiri acara tersebut bersorak 'Hore' bagi Pemimpin Tertinggi yang memimpin pawai semua orang untuk mencapai tujuan besar kemakmuran," tulis KCNA.

KCNA melaporkan bahwa Kim Jong-un menyatakan kepuasannya tentang sistem produksi pabrik pupuk. Jong-un mengatakan pabrik itu memberikan kontribusi yang signifikan bagi kemajuan industri kimia dan produksi makanan negara itu.



Dalam laporannya KCNA menyebut Kim Jong-un ditemani oleh beberapa pejabat senior Korut, termasuk adik perempuannya, Kim Yo Jong.

Misteri tentang kondisi kesehatan Kim Jong-un menyeruak setelah ia melewatkan perayaan ulang tahun kelahiran pendiri negara itu sekaligus kakeknya, Kim Il Sung, pada 15 April.

Hari itu adalah hari libur utama di Korut dan Kim Jong-un sebagai pemimpin biasanya berkunjung ke makam kakeknya.
(boy)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More