5 Fakta Menarik dari Momen Cawapres Mahfud MD Pulang Kampung ke Madura

Senin, 20 November 2023 - 09:18 WIB
Mahfud MD, Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Pemilu 2024 yang berpasangan dengan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo mengunjungi daerah kelahirannya, yaitu Madura, Jatim. Foto/Ist
SUMENEP - Mahfud MD, Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilu 2024 yang berpasangan dengan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo telah mengunjungi berbagai daerah sejak ditetapkan oleh KPU pada Senin, (13/11/2023) lalu.

Pada Sabtu (18/11/2023), Mahfud MD memilih untuk mengunjungi daerah kelahirannya, yaitu Madura.



Kehadiran Mahfud di Madura disambut hangat oleh ribuan pendukungnya. Selama kunjunga, Mahfud MD mengikuti berbagai acara yang diadakan di sana.

Serangkaian kegiatan tersebut kemudian mengungkap beberapa fakta menarik, salah satunya jarang diketahui oleh banyak orang.



Fakta menarik tersebut di antaranya:

1. Putra Terbaik Madura

Mahfud MD lahir pada tanggal 13 Mei 1957 di Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura. Dengan karir yang sukses di berbagai bidang, termasuk sebagai anggota DPR-RI, rektor, dosen, menteri, hakim konstitusi, ketua Mahkamah Konstitusi, Menkopolhukam dan Cawapres 2024, Mahfud MD diakui sebagai putra terbaik dari Madura.



Dalam unggahannya di Instagram, Mahfud MD terlihat diterima dan dikawal oleh ribuan warga Madura di Jembatan Suramadu.

Penduduk setempat menyambut kedatangan Mahfud MD dengan mengibarkan spanduk yang berisi ucapan "SELAMAT DATANG PUTRA TERBAIK MADURA BAPAK MAHFUD MD" yang dihiasi dengan warna merah dan putih.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More