Sungai Batanghari Surut Akibat Kemarau, Munculkan Pulau Berpasir
Rabu, 11 Oktober 2023 - 12:57 WIB
JAMBI - Sejak terjadinya musim kemarau sekitar tiga bulan lalu, air Sungai Batanghari di kawasan Pasar Sengeti, Kabupaten Muarojambi, Jambi debit airnya mengering.
Akibatnya, pasir di dasar sungai tampak hingga menyerupai pulau-pulau kecil di kawasan sungai tersebut.
Bagi warga setempat, fenomena pendangkalan air sungai ini merupakan peristiwa alam tahunan yang terjadi ketika musim kemarau.
Bahkan bila sore hari acap kali menjadi tontonan warga karena dimanfaatkan menjadi wisata dadakan.
"Ini sudah terjadi sekitar tiga bulan, karena musim kemarau sehingga air sungainya menyusut dan kering," ujar Hendry, Rabu (11/10/2023).
Menurutnya, kejadian ini lantaran tidak adanya hujan yang turun selama musim kemarau tahun ini.
"Ya tiga bulan ini, tidak ada hujan yang turun, akibatnya pasir di dasar sungai pada naik hingga menyerupai seperti pulau di tengah sungai," tuturnya.
Diakuinya, meski debit sungai surut warga tidak merasa terganggu. "Ini merupakan musim kemarau tahunan, insyaallah tidak tergganggu," tandas Hendry.
Dia berharap, musim kemarau segera berakhir dan musim penghujan kembali datang.
Akibatnya, pasir di dasar sungai tampak hingga menyerupai pulau-pulau kecil di kawasan sungai tersebut.
Bagi warga setempat, fenomena pendangkalan air sungai ini merupakan peristiwa alam tahunan yang terjadi ketika musim kemarau.
Bahkan bila sore hari acap kali menjadi tontonan warga karena dimanfaatkan menjadi wisata dadakan.
Baca Juga
"Ini sudah terjadi sekitar tiga bulan, karena musim kemarau sehingga air sungainya menyusut dan kering," ujar Hendry, Rabu (11/10/2023).
Menurutnya, kejadian ini lantaran tidak adanya hujan yang turun selama musim kemarau tahun ini.
"Ya tiga bulan ini, tidak ada hujan yang turun, akibatnya pasir di dasar sungai pada naik hingga menyerupai seperti pulau di tengah sungai," tuturnya.
Diakuinya, meski debit sungai surut warga tidak merasa terganggu. "Ini merupakan musim kemarau tahunan, insyaallah tidak tergganggu," tandas Hendry.
Dia berharap, musim kemarau segera berakhir dan musim penghujan kembali datang.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda