Kemendes Dorong IDM Jadi Instrumen Perencanaan Pembangunan Desa
Minggu, 16 April 2023 - 13:45 WIB
Bimtek Offline dan Online
Sosialisasi Bimtek IDM 2023 dilakukan secara online dan offline. "TPP Kab. Malang dan Kota Batu menjadi yang pertama menerima sosialisasi secara langsung pasca sosialisasi resmi Kemendesa beberapa waktu lalu. Semoga nanti Bimtek Pak Mustakim bisa juga dilakukan secara Online sehingga bisa lebih banyak pihak yang menikmati sosialisasi IDM 2023 ini," kata Fahri.
Sementara itu, Maulana Sholehuddin sebagai Koordinator TPP Zona Kab Malang, Blitar, Tulungagung dan Trenggalek hadir mewakili Koordinator TPP Provinsi Mohammad Asyari yang berhalangan.
”Kerja-kerja pendampingan desa adalah kerja yang mulia. Di zaman Nabi Muhammad SAW ada proses di Mekkah dan Madinah yang jika ditilik kembali memiliki kemiripan tipologi dengan perdesaan. Sahabat-sahabat Pendamping Desa harus lebih yakin dan percaya diri bahwa kerja-kerja kita adalah tugas yang mulia. Konsekuensinya adalah keseriusan dan komitmen kita harus berlipat," urainya.
Koordinator Kabupaten (Koorkab) Pendamping Desa Kab Malang, Winartono juga menekankan kepada jajarannya lebih solid dan terus memperkuat komitmen dalam pendampingan desa mengingat semakin bertambah tahun semakin bertambah pula tantangan dan permasalahan di desa.
Pengawalan pemutakhiran IDM 2023 ini harus kerja ekstra agar dapat dihasilkan data pemutakhiran yang valid dan benar-benar bisa menjadi pedoman perencanaan pembangunan di desa dampingan masing-masing.
Sosialisasi Bimtek IDM 2023 dilakukan secara online dan offline. "TPP Kab. Malang dan Kota Batu menjadi yang pertama menerima sosialisasi secara langsung pasca sosialisasi resmi Kemendesa beberapa waktu lalu. Semoga nanti Bimtek Pak Mustakim bisa juga dilakukan secara Online sehingga bisa lebih banyak pihak yang menikmati sosialisasi IDM 2023 ini," kata Fahri.
Sementara itu, Maulana Sholehuddin sebagai Koordinator TPP Zona Kab Malang, Blitar, Tulungagung dan Trenggalek hadir mewakili Koordinator TPP Provinsi Mohammad Asyari yang berhalangan.
”Kerja-kerja pendampingan desa adalah kerja yang mulia. Di zaman Nabi Muhammad SAW ada proses di Mekkah dan Madinah yang jika ditilik kembali memiliki kemiripan tipologi dengan perdesaan. Sahabat-sahabat Pendamping Desa harus lebih yakin dan percaya diri bahwa kerja-kerja kita adalah tugas yang mulia. Konsekuensinya adalah keseriusan dan komitmen kita harus berlipat," urainya.
Koordinator Kabupaten (Koorkab) Pendamping Desa Kab Malang, Winartono juga menekankan kepada jajarannya lebih solid dan terus memperkuat komitmen dalam pendampingan desa mengingat semakin bertambah tahun semakin bertambah pula tantangan dan permasalahan di desa.
Pengawalan pemutakhiran IDM 2023 ini harus kerja ekstra agar dapat dihasilkan data pemutakhiran yang valid dan benar-benar bisa menjadi pedoman perencanaan pembangunan di desa dampingan masing-masing.
(msd)
tulis komentar anda