Semringah Dapat Gerobak Gratis, Pedagang Ayam Geprek: Terimakasih Perindo
Rabu, 15 Maret 2023 - 20:26 WIB
SURABAYA - Senyum semringah tak dapat disembunyikan Marfuatin (53). Pasalnya, warga Kelurahan Siwalankerto, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya tersebut, baru saja menerima bantuan gerobak gratis dari Partai Perindo.
Penyerahan gerobak gratis Perindo tersebut, dilakukan oleh Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Jatim, dari Partai Perindo, Gunawan. Marfuatin sudah lima tahun ini berjualan nasi ayam geprek di Komplek Ruko Surya Inti Permata, Jalan Jemur Andayani.
Dirinya berminat terhadap gerobak Perindo karena gerobak yang selama ini dia gunakan berjualan, kondisinya sudah tidak layak. "Saya senang sekali dapat gerobak Perindo ini. Sangat bagus sekali. Kalau seperti ini saya bersemangat untuk berjualan," katanya.
Selain cukup bagus, kata dia, gerobak Perindo ini juga dilengkapi dengan fitur pembayaran digital, QRIS. Sehingga, transaksi juga akan lebih mudah. Sebab, penjual tidak lagi disibukkan dengan uang kembalian. "Semoga Partai Perindo ke depannya lebih baik lagi dan bisa mensejahterakan masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, Bacaleg DPRD Jatim, Gunawan mengatakan, bantuan ini, sebagai bentuk misi perjuangan Partai Perindo yang terus hadir dan membantu masyarakat kecil. Untuk tahap awal, kata dia, pihaknya akan membagikan sebanyak 50 gerobak Perindo. "Perindo hadir untuk mewujudkan Indonesia sejahtera," tegasnya.
Lihat Juga: Hadiri Sertijab Danlantamal VI Makassar, Plt Sekjen Perindo Harap Amanah dan Tingkatkan Kerja Sama Pemda
Penyerahan gerobak gratis Perindo tersebut, dilakukan oleh Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Jatim, dari Partai Perindo, Gunawan. Marfuatin sudah lima tahun ini berjualan nasi ayam geprek di Komplek Ruko Surya Inti Permata, Jalan Jemur Andayani.
Dirinya berminat terhadap gerobak Perindo karena gerobak yang selama ini dia gunakan berjualan, kondisinya sudah tidak layak. "Saya senang sekali dapat gerobak Perindo ini. Sangat bagus sekali. Kalau seperti ini saya bersemangat untuk berjualan," katanya.
Selain cukup bagus, kata dia, gerobak Perindo ini juga dilengkapi dengan fitur pembayaran digital, QRIS. Sehingga, transaksi juga akan lebih mudah. Sebab, penjual tidak lagi disibukkan dengan uang kembalian. "Semoga Partai Perindo ke depannya lebih baik lagi dan bisa mensejahterakan masyarakat," ujarnya.
Baca Juga
Sementara itu, Bacaleg DPRD Jatim, Gunawan mengatakan, bantuan ini, sebagai bentuk misi perjuangan Partai Perindo yang terus hadir dan membantu masyarakat kecil. Untuk tahap awal, kata dia, pihaknya akan membagikan sebanyak 50 gerobak Perindo. "Perindo hadir untuk mewujudkan Indonesia sejahtera," tegasnya.
Lihat Juga: Hadiri Sertijab Danlantamal VI Makassar, Plt Sekjen Perindo Harap Amanah dan Tingkatkan Kerja Sama Pemda
(eyt)
tulis komentar anda