Diguyur Hujan, Bukit di Mempawah Longsor Terjang Rumah Warga
Rabu, 15 Juli 2020 - 05:32 WIB
MEMPAWAH - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, memicu terjadinya longsor di kawasan perbukitan yang ada di Desa Peniraman, Kecamatan Sungai Piyuh.
(Baca juga: 20 Karyawan Positif COVID-19, Puskesmas Banyu Urip Ditutup )
Material longsor yang bercampur air, menerjang rumah warga yang ada di bawah perbukitan tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Detik-detik terjadinya bencana longsor tersebut, juga sempat diabadikan oleh warga melalui rekaman video. Dalam rekaman gambar amatir, terlihat material longsor dari bukit langsung menerjang rumah warga.
Warga yang ketakutan, sempat berlari berhamburan keluar rumah dan menjauh dari kawasan perbukitan. Ada dua rumah yang mengalami kerusakan berat akibat diterjang material longsor tersebut.
(Baca juga: Cinta Ditolak, Napi Asimilasi Bacok Wanita Idamannya )
Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi langsung datang meninjau lokasi bencana. "Kebetulan saya berada dekat dengan kawasan ini, sehingga langsung melakukan peninjauan, dan berkoordinasi untuk penanganan bencana ini," tegasnya.
Dia menyebutkan tidak ada korban jiwa akibat tanah longsor tersebut, tetapi ada rumah-rumah warga yang rusak dan segera membutuhkan bantuan. "Saya sudah koordinasi dengan BPBD dan camat untuk penanganan warga yang mengungsi," tegasnya.
(Baca juga: 20 Karyawan Positif COVID-19, Puskesmas Banyu Urip Ditutup )
Material longsor yang bercampur air, menerjang rumah warga yang ada di bawah perbukitan tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Detik-detik terjadinya bencana longsor tersebut, juga sempat diabadikan oleh warga melalui rekaman video. Dalam rekaman gambar amatir, terlihat material longsor dari bukit langsung menerjang rumah warga.
Warga yang ketakutan, sempat berlari berhamburan keluar rumah dan menjauh dari kawasan perbukitan. Ada dua rumah yang mengalami kerusakan berat akibat diterjang material longsor tersebut.
(Baca juga: Cinta Ditolak, Napi Asimilasi Bacok Wanita Idamannya )
Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi langsung datang meninjau lokasi bencana. "Kebetulan saya berada dekat dengan kawasan ini, sehingga langsung melakukan peninjauan, dan berkoordinasi untuk penanganan bencana ini," tegasnya.
Dia menyebutkan tidak ada korban jiwa akibat tanah longsor tersebut, tetapi ada rumah-rumah warga yang rusak dan segera membutuhkan bantuan. "Saya sudah koordinasi dengan BPBD dan camat untuk penanganan warga yang mengungsi," tegasnya.
(eyt)
tulis komentar anda