Kabar Gembira, Obyek Wisata Bali Resmi Dibuka Besok Khusus Warga Lokal Dulu

Rabu, 08 Juli 2020 - 20:42 WIB
loading...
Kabar Gembira, Obyek Wisata Bali Resmi Dibuka Besok Khusus Warga Lokal Dulu
Pintu gerbang pantai Kuta dan jalan pantai lengang saat pandemi COVDI-19. Pemerintah Bali akan membuka obyek wisata Kamis (9/7/2020) besok. Foto/SINDOnews/Miftachul Chusna
A A A
DENPASAR - Setelah sekitar empat bulan ditutup akibat pandemi COVID-19, obyek wisata di Bali resmi dibuka mulai Kamis (9/7/2020) besok. Namun kabar gembira ini untuk sementara dikhususkan untuk warga lokal.

Gubernur Bali I Wayan Koster mengatakan, pembukaan kembali obyek wisata seiring dimulainya pemberlakuan tahapan new normal . "Prinsipnya bertahap, selektif, dan terbatas," katanya, Rabu (8/7/2020). (Baca juga:Jadi Pilot Project Konsep New Normal, Pantai Pandawa Bali Rancang Protokol Kesehatan)

Menurutnya, untuk tahapan selanjutnya pariwisata akan dibuka untuk wisatawan Nusantara yang akan dimulai 31 Juli 2020. Tahapan terakhir yakni untuk wisatawan mancanegara, 11 September 2020. (Baca juga: Wisata Bali Dibuka untuk Domestik, Sinergitas Protokol Kesehatan Harus Ditingkatkan)

Koster menjelaskan, dampak pandemi COVID-19 sudah cukup lama tanpa ada kepastian kapan akan berakhir. Kondisi itu telah memukul ekonomi Bali karena terhentinya bisnis pariwisata.

Melihat situasi itu, diperlukan sikap untuk menghidupkan kembali aktivitas ekonomi di Bali. "Jika ini kita biarkan bisa menimbulkan masalah sosial baru dan muncul kerawanan di dalamnya," tandas Koster.

Dia meminta di era baru nanti protokol kesehatan betul-betul dilaksanakan dengan disiplin dan penuh tanggungjawab. Semua pelaku pariwisata hotel, restoran, daya tarik wisata, transportasi dan travel agent harus mengantongi sertifikasi protokol new normal.

Salah satu obyek wisata di Bali yang dibuka adalah kawasan Pantai Pandawa di Desa Kutuh, Kuta Selatan, Badung, Bali. Dalam akun Instagram (IG) @Badungnews disebutkan bahwa, Pantai Pandawa akan dibuka mulai Rabu (9/7/2020). Untuk menarik wisatawan lokal Bali, maka selama 3 hari (9, 10, 11) tiket masuk digratiskan.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7078 seconds (0.1#10.140)