Diduga Gara-gara Sinyal Ponsel, Pom Mini di Deliserdang Ludes Terbakar

Sabtu, 10 September 2022 - 11:38 WIB
loading...
Diduga Gara-gara Sinyal Ponsel, Pom Mini di Deliserdang Ludes Terbakar
SPBU mini terbakar. Foto: Istimewa
A A A
DELISERDANG - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) mini, di Jalan Medan Sinembah, Dusun V, Desa Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut), ludes terbakar.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

Informasi yang dihimpun, api diduga berasal dari ponsel. Saat itu, pemilik warung dan SPBU mini sedang mengisi BBM jenis pertalite ke tempat pengisian BBM.



Mengetahui SPBU mini terbakar, warga di sekitar berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Api baru berhasil dipadamkan setelah satu unit mobil pemadam kebakaran Kabupaten Deliserdang tiba di lokasi.

"Kebakarannya terjadi saat pemilik warung sedang mengisi stok bahan bakar minyak jenis pertalite ke mesin pengisian BBM. Saat proses pengisian, tapi tempatnya tidak mencukupi, melebih dan tumpah. Di situ ada HP, diduga dari signal HP itu lah makanya terjadi kebakaran hingga menghanguskan SPBU mini dan warungnya," ujar Kepala Desa Limau Manis, Dody Syahputra, Sabtu (10/9/2022).



Kapolsek Tanjung Morawa, AKP Firdaus Kemit menambahkan, pihaknya masih menyelidiki penyebab pastinya asal api yang menghanguskan satu unit SPBU mini itu.

"Masih lidik, mengumpulkan barang bukti dan keterangan saksi," jelasnya.

Di lokasi kejadian juga telah dipasang garis polisi dan barang bukti SPBU mini yang terbakar sudah dibawa ke Polsek Tanjung Morawa.
(san)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6861 seconds (0.1#10.140)