21 Ribu Calon Siswa Lulus Jalur Non Zonasi PPDB 2020

Selasa, 30 Juni 2020 - 08:00 WIB
loading...
21 Ribu Calon Siswa...
Sebanyak 21.125 pendaftar atau calon siswa dinyatakan lulus seleksi dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun 2020 jalur non zonasi tingkat SMA di Sulsel. Foto : SINDOnews/Ilustrasi
A A A
MAKASSAR - Sebanyak 21,125 pendaftar atau calon siswa dinyatakan lulus seleksi dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun 2020 jalur non zonasi tingkat SMA di Sulsel. Baca : Pendaftaran PPDB 2020 Jalur Zonasi Dibuka Hari Ini Hingga Jumat

Ketua Panitia PPDB Tingkat Sulsel, Sabri menjelaskan, pendaftaran jalur non zonasi ini kuota penerimaannya 50%. Ada beberapa jalur yang dibuka dalam jalur non zonasi, yang terbagi atas jalur afirmasi, prestasi akademik, non akademik, dan jalur perpindahan tugas orang tua/wali.

Data Disdik Sulsel, daya tampung penerimaan jalur zonasi ini total 35.667 dari 292 SMA di Sulsel. Namun, hingga akhir pendaftaran dan seleksi, hanya mampu terisi 21.125. Artinya masih ada kuota yang masih kosong. Padahal, kata dia, jumlah peminatnya cukup besar sebanyak 70.125 orang.

"Yang tidak lulus mungkin persyaratan tidak terpenuhi/tidak lengkap berkasnya. Bisa juga sudah tidak masuk dalam rangking berdadarkan kuota," papar Sabri kepada SINDOnews, kemarin.

Total 21.125 calon siswa yang lulus itu, dirincikan 5.938 jumlah peminat yang lulus seleksi dalam jalur afirmasi. Kemudian di jalur prestasi akademik 13.633, jalur non akademik 1.233, dan jalur perpindahan tugas orang tua/wali 321 orang.

Dikatakan Sabri, bagi mereka yang belum lulus melalui jalur non zonasi, masih ada jalur berikutnya, yakni jalur zonasi. Pendaftaran jalur zonasi sudah dimulai yang berakhir tanggal 3 Juli 2020.

Apalagi kuota penerimaan pada jalur zonasi pun cukup besar, sebanyak 50% dari seluruh jalur yang dibuka sebelumnya. "Jalur zonasi kuota penerimaannya 50%. Para calon siswa yang tidak lulus pada jalur sebelumnya, bisa kembali mendaftar melalui jalur zonasi," tuturnya. Baca Juga : Daftar Lewat Jalur Prestasi, Calon Siswa Wajib Lampirkan Surat Ini

Makanya Sabri berharap, jalur zonasi bisa dimaksimalkan para pendaftar. Kalaupun kedepan, kuota jalur zonasi belum terpenuhi, masih ada jalur terakhir yakni jalur penerimaan kuota yang baru dibuka 6-8 Juli 2020.

Jalur pemenuhan kuota ini, merupakan alternatif bagi semua sekolah untuk memenuhi penerimaan siswa yang saat pendafaran sebelumnya masih belum terisi. "Mengacu ke juknis PPDB, disitu tidak ditentukan, sisa melihat jalur mana yang belum terpenuhi kuotanya di setiap sekolah," papar Sabri.

Sebelumnya, PPDB diawali pendaftarannya melalui jalur boarding school, pun kuota penerimaannya belum terpenuhi. Dari 7 SMA di Sulsel yang dibuka, hanya tiga sekolah yang memenuhi kuota.

Diantaranya SMAN 17 Makassar dengan kuota 180 calon siswa, kemudian SMAN 5 Gowa 112 orang, dan SMAN 5 Parepare sebanyak 128 calon siswa. Sementara SMAN 11 Pangkep, SMAN 6 Barru, SMAN 11, dan SMAN 13 Pangkep belum terpenuhi kuotanya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Server PPDB 2024 Down,...
Server PPDB 2024 Down, Ini Penjelasan Lengkap Disdik Jabar
Server PPDB Jabar Down...
Server PPDB Jabar Down di Hari Pertama, Orang Tua Murid Protes
Kisruh PPDB 2023, Kadisdik...
Kisruh PPDB 2023, Kadisdik Jabar: 4.791 Siswa Tercatat Curang
Fakta Baru Terungkap!...
Fakta Baru Terungkap! Calon Siswa Bawa Surat PPDB Bodong Ternyata Bayar Rp1,5 Juta
Ombudsman Jabar Terima...
Ombudsman Jabar Terima 21 Aduan PPDB, Mayoritas dari Bandung
Siswa Lulusan SMP di...
Siswa Lulusan SMP di Solo Ngadu ke Putra Sulung Presiden Jokowi, Ada Apa?
Serba Online, Gubernur...
Serba Online, Gubernur Sebut 36 Ribu Operator dan Call Center Siap Layani PPDB SMA dan SMK Se Jatim
36 Ribu Operator dan...
36 Ribu Operator dan Call Center Siap Layani PPDB SMA dan SMK Se-Jatim
PPDB Online Tutup Celah...
PPDB Online Tutup Celah Oknum Jual Beli Bangku Sekolah
Rekomendasi
Biodata dan Agama Sergey...
Biodata dan Agama Sergey Kovakev, si Tangan Besi Juara Dunia yang Kontroversial
Hyundai Siap Bangun...
Hyundai Siap Bangun Stasiun Pengisian Hidrogen dari Sampah di Indonesia
Jodoh Masih Belum Datang...
Jodoh Masih Belum Datang Juga? Yuk, Taaruf Saja!
Berita Terkini
Sejarah Perkembangan...
Sejarah Perkembangan Malang, dari Kota Perkebunan hingga Pusat Bisnis Era Belanda
25 menit yang lalu
Bongkar Muat di Pelabuhan...
Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok Picu Kemacetan, Pramono: Ketidakprofesionalan Pengelola
1 jam yang lalu
Macet Parah di Tanjung...
Macet Parah di Tanjung Priok Imbas Bongkar Muat, Pramono Tegur Pelindo dan Operator
2 jam yang lalu
Bejat! Oknum Polisi...
Bejat! Oknum Polisi di Pacitan Diduga Perkosa Tersangka di Ruang Tahanan
2 jam yang lalu
Hasutan Tumenggung ke...
Hasutan Tumenggung ke Putra Mahkota Mataram Picu Penyerangan ke Keraton Mataram
3 jam yang lalu
UI Bekukan Kegiatan...
UI Bekukan Kegiatan Akademik Dokter PPDS yang Rekam Mahasiswi Mandi
4 jam yang lalu
Infografis
5 Mata Uang Calon Pengganti...
5 Mata Uang Calon Pengganti Dolar AS Jika USD Runtuh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved