Pandemi COVID-19, SMA Khadijah Surabaya Lepas Lulusan Secara Daring

Sabtu, 20 Juni 2020 - 12:06 WIB
loading...
Pandemi COVID-19, SMA...
Perwakilan siswa mengikuti pelepasan yang disiarkan secara streaming di Youtube, Sabtu (20/6/2020). Foto/SINDOnews/Ali Masduki
A A A
SURABAYA - SMA Khadijah Surabaya, melepas siswa purna didik di tengah pandemi COVID-19. Pada prosesi pelepasan kali ini, pihak sekolah hanya mendatangkan tujuh peserta didik. Sedangkan yang lainnya mengikuti prosesi dari rumah masing-masing melalui streaming di Youtube.

(Baca juga: Belum Ada Zona Hijau, Siswa di Jabar Tetap Belajar Virtual )

Pelepasan yang dipimpin langsung oleh kepala sekolah dengan mengikuti protokol kesehatan secara ketat tersebut, disiarkan dari gedung LSBF (Laboratorium Seni Budaya dan Film) SMA Khadijah Wonokromo Surabaya.

Ketua Komite Sekolah SMA Khadijah, Rohati menyampaikan rasa terima kasih dari seluruh wali murid kelas XII yang cukup kreatif. Yakni, dengan menyerahkan face shield istimewa yang diberikan kepada Kepala Sekolah SMA Khadijah Surabaya

Face shield bertuliskan "Terima Kasih Bapak Ibu Guru SMA Khadijah Telah Ajarkan Banyak Ilmu kepada Putra-Putri Kami. Tetap Semangat Mendidik di Masa Pandemi COVID-19".

"Kado sederhana ini adalah bentuk simpatik dari para orang tua atau wali murid SMA Khadijah Surabaya yang turut perihatin dengan kondisi selama masa pandemi ini. Utamanya di bidang pendidikan," katanya.

Rohati melanjutkan, pandemi COVID-19 telah menyebabkan semua aktivitas belajar mengajar secara tatap muka dihentikan terutama di Surabaya. Kegiatan belajar mengajar dialihkan menjadi sistem belajar dari rumah (BDR) dengan menggunakan jaringan internet (daring).

Melalui kado itu, Komite sekolah SMA Khadijah juga berharap agar seluruh civitas sekolah senantiasa konsisten mengikuti protokol kesehatan, dengan selalu memakai masker atau face shield, menjaga jarak sosial dan sering mencuci tangan, serta berharap agar wabah COVID-19 bisa segera mereda dan hilang.

Pandemi COVID-19, SMA Khadijah Surabaya Lepas Lulusan Secara Daring


Komite beserta wali murid kelas XII juga telah melakukan penggalangan dana untuk pemberian tali asih kepada Dewan Guru dan Karyawan SMA Khadijah. Penggalangan dana tersebut dilakukan sebagai wujud ucapan terimakasih mereka atas segala energi, ilmu, perhatian, bimbingan dan kasih sayang kepada putra-putri mereka selama tiga tahun lamanya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hadiri IDC, Ridwan Kamil...
Hadiri IDC, Ridwan Kamil Sebut Pandemi Covid-19 Percepat Disrupsi Digital
Jus Pala, Inovasi Bisnis...
Jus Pala, Inovasi Bisnis UMKM saat Pandemi Covid-19 yang Kini Kian Berkembang
Awas! Ada Peningkatan...
Awas! Ada Peningkatan Kasus Aktif Covid-19 di Gunungkidul
Siswa SMA Khadijah Rangkum...
Siswa SMA Khadijah Rangkum Perjalanan Hidup Lewat Novel
Vaksin Covid-19 Penguat...
Vaksin Covid-19 Penguat di Kepri Tinggal Tersisa 10 Ribu Dosis
Di Hadapan Ribuan Babinsa,...
Di Hadapan Ribuan Babinsa, Menhan Prabowo Puji Cara Presiden Jokowi Tangani Pandemi Covid-19
Nihil Kasus Aktif Covid-19,...
Nihil Kasus Aktif Covid-19, Kepri Belum Berstatus Endemi
Pemberlakuan PPKM Dicabut,...
Pemberlakuan PPKM Dicabut, Masker Bakal Tak Wajib di Solo
BBPOM: Peredaran Obat...
BBPOM: Peredaran Obat Kuat Ilegal selama Pandemi Naik
Rekomendasi
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Jaron Ennis Juara Super,...
Jaron Ennis Juara Super, Ryan Garcia vs Rolly Romero Berebut Sabuk Juara WBA Reguler
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
Berita Terkini
44 Korban Penahanan...
44 Korban Penahanan Ijazah oleh UD Sentosa Seal Lapor ke Polda Jatim
44 menit yang lalu
Pramono Bakal Rekrut...
Pramono Bakal Rekrut 1.100 PPSU dan 1.000 Petugas Damkar Tahun Ini, Begini Daftarnya
46 menit yang lalu
Mengenal Mula-Malurung,...
Mengenal Mula-Malurung, Prasasti Tertua Ketiga Warisan Kerajaan Singasari
1 jam yang lalu
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
7 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
9 jam yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
10 jam yang lalu
Infografis
5 Cara Mencegah Lonjakan...
5 Cara Mencegah Lonjakan Covid-19 di Momen Libur Nataru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved