Hentikan Penularan COVID-19 di Purwakarta, Swab Tes Terus Digenjot
loading...
A
A
A
PURWAKARTA - Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Kabupaten Purwakarta secara intensif menggenjot swab tes di beberapa lokasi guna terus menekan penularan virus Corona. Dalam dua hari terakhir ini tercatat sebanyak 231 orang sudah menjalani tes tersebut.
Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Purwakarta, Anne Ratna Mustika, menyebutkan, swab sudah dilakukannya sejak jauh-jauh hari dengan total sebanyak 1.668 orang. Sehari yang lalu tercatat sebanyak 181 orang dan hari ini Rabu 17 Juni 2020 sebanyak 50 orang. (Baca juga: Gugus Tugas Jabar Evaluasi Pelaksanaan PSBM di 6 Kelurahan, Ini Hasilnya )
“Di Purwakarta tinggal menyisakan 1 orang terkonfirmasi positif dan sedang dalam proses isolasi. Adapun perkembangan orang dalam pemantauan (ODP) setia hari terus berkurang dan hari ini tinggal 14 orang. Begitu pula dengan pasien dalam pengawasan tinggal menyisakan 5 orang lagi,”ungkap Anne, Rabu (17/6/2020). (Baca juga: Menolak Dikubur Protokol COVID-19, Jenazah Tertahan di Rumah Sakit )
Selain itu, untuk di Kabupaten Purwakarta, satu wilayah yakni Kecamatan Purwakarta masih terkategori zona merah. Sementara zona oranye sebanyak 3 kecamatan, zona kuning 3 kecamatan, dan 10 kecamatan lainnya termasuk zona biru.
Perkembangan terakhir, wilayah Purwakarta secara umum sedang dalam masa transisi dari pembatasan sosial berskala besar (PSBB) secara proporsional ke adaptasi kebiasaan baru (AKB). Sehingga dia meminta masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan. Hal ini sebagai upaya memutus mata rantai penularan COVID-19.
Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Purwakarta, Anne Ratna Mustika, menyebutkan, swab sudah dilakukannya sejak jauh-jauh hari dengan total sebanyak 1.668 orang. Sehari yang lalu tercatat sebanyak 181 orang dan hari ini Rabu 17 Juni 2020 sebanyak 50 orang. (Baca juga: Gugus Tugas Jabar Evaluasi Pelaksanaan PSBM di 6 Kelurahan, Ini Hasilnya )
“Di Purwakarta tinggal menyisakan 1 orang terkonfirmasi positif dan sedang dalam proses isolasi. Adapun perkembangan orang dalam pemantauan (ODP) setia hari terus berkurang dan hari ini tinggal 14 orang. Begitu pula dengan pasien dalam pengawasan tinggal menyisakan 5 orang lagi,”ungkap Anne, Rabu (17/6/2020). (Baca juga: Menolak Dikubur Protokol COVID-19, Jenazah Tertahan di Rumah Sakit )
Selain itu, untuk di Kabupaten Purwakarta, satu wilayah yakni Kecamatan Purwakarta masih terkategori zona merah. Sementara zona oranye sebanyak 3 kecamatan, zona kuning 3 kecamatan, dan 10 kecamatan lainnya termasuk zona biru.
Perkembangan terakhir, wilayah Purwakarta secara umum sedang dalam masa transisi dari pembatasan sosial berskala besar (PSBB) secara proporsional ke adaptasi kebiasaan baru (AKB). Sehingga dia meminta masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan. Hal ini sebagai upaya memutus mata rantai penularan COVID-19.
(mpw)