Puluhan Warga Madina Keracunan Gas, Bupati Minta PT SMGP Bertanggung Jawab

Minggu, 06 Maret 2022 - 23:20 WIB
loading...
Puluhan Warga Madina...
Bupati Mandailing Natal, HM Jafar Sukhairi Nasution saat memberikan keterangan kepada wartawan saat meninjau korban keracunan gas di rumah sakit, Minggu malam (6/3/2022). Foto: SINDOnews/Ziaulhaq Nasution
A A A
MANDAILING NATAL - Bupati Mandailing Natal ( Madina ) Sumatera Utara (Sumut) HM Jafar Sukhairi Nasution meminta agar PT SMGP bertanggung jawab atas keracunan yang menimpa puluhan warga Desa Sibanggor Julu, Kecamatan Puncak Sorik Marapi.

Hal tersebut disampaikan bupati usai melihat kondisi para korban keracunan gas Gas H2S PT Sorik Marapi Geothermal Power, di Rumah Sakit Umun Daerah (RSUD) Panyabungan, Minggu malam (6/3/2022).

Bupati menyampaikan, pihak PT SMGP harus bertanggung jawab atas kejadian yang membuat puluhan warga keracunan.



"Kita belum tahu pasti apakah ini karena kelalaian atau karena faktor alam, tapi yang pasti pihak PT SMGP harus bertanggung jawab," tegas bupati.



Selain itu, Bupati Madina juga mengatakan pihak perusahaan PT SMGP agar mempertimbangkan relokasi warga. "Saya harap PT SMGP mempertimbangkan persoalan relokasi warga yang ada di sekitar lokasi," katanya.

Dia juga mengimbau kepada masyarakat yang mengalami gejala agar segera memeriksakan diri ke rumah sakit.



"Saya juga sudah sampaikan ke Kadis Kesehatan untuk mengecek kondisi masyarakat yang saat ini berada di sekitar lokasi, kalau ada yang mengalami gejala agar segera dibawa," ungkapnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2793 seconds (0.1#10.140)