DIY Tuan Rumah Pesparawi XIII, Paku Alam Ingatkan Soal Antisipasi COVID-19

Kamis, 03 Maret 2022 - 21:35 WIB
loading...
A A A
"Kita ambil langkah ini untuk memaksimalkan potensi DIY dan mengurangi keterlibatan pihak luar. Ini akan mengurangi risiko paparan Covid–19 juga," kata Djarot.

Menurutnya, dirinya akan melaksanakan arahan Sri Paduka terkait pemanfaatan teknologi untuk memudahkan pekerjaan. Nantinya, akan ada desain kartu yang memuat data keseluruhan peserta. "Kita manfaatkan teknologi melalui database ID card yang isinya berbagai macam informasi yang jelas. Kalau tanpa ada kejadian luar biasa, seluruh rencana kita pastikan sudah ideal," katanya. Baca: Ketua DPW Perindo DIY Yuni Astuti, Satu-satunya Perempuan Pemimpin Parpol di Jogja.

Djarot menilai DIY telah lebih dari siap menggelar even ini dengan dukungan kabupaten/kota dan seluruh wilayah Indonesia. Even ini diharapkan bisa menjadi percontohan penyelenggaraan kegiatan skala besar dengan protokol kesehatan ketat.

"Akan kita tambahkan juga usulan persyaratan vaksinasi dosis 3 juga pada peserta. Nanti kita tinjau kembali juknisnya," kata Djarot.
(nag)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1586 seconds (0.1#10.140)